Tak beli produk pabrikan, ini trik bikin minuman kolagen pencegah kerutan di wajah pakai 3 jenis buah

07 / 12 / 2023 21:10 WIB

Brilio.net - Kerutan akan mulai muncul saat seseorang berusia 30 tahun ke atas. Kondisi ini biasanya disertai dengan tanda penuaan lain, seperti keriput dan kulit yang mengendur. Ini terjadi karena produksi kolagen dan elastin alami pada kulit mulai mengalami penurunan. Padahal, kedua komponen tersebut sangat penting dalam menjaga kekencangan dan kekenyalan kulit.

Selain itu, regenerasi kulit juga akan melambat sehingga kerusakan kulit akan sulit untuk diperbaiki. Itu lah yang menjadi penyebab kulit jadi mudah mengalami penuaan. Tak hanya faktor penuaan, nyatanya kerutan juga bisa muncul karena faktor lain. Seperti genetik, paparan sinar matahari, stres, tidak merawat wajah dengan baik, polusi, jarang melakukan eksfoliasi, dan gaya hidup yang tidak sehat.

Kondisi ini cukup menurunkan kepercayaan diri seseorang. Oleh karena itu, banyak orang yang mencari cara untuk mengatasi penuaan dini dengan mengonsumsi minuman kolagen. Minuman kolagen merupakan produk yang diformulasikan untuk menjadi booster kolagen dalam tubuh, sebagai upaya untuk menjaga kulit tetap kencang dan bebas tanda penuaan.