Nggak ribet pakai brush, trik bikin eyeshadow dan eyeliner bak MUA profesional ini cuma butuh 1 alat

06 / 03 / 2023 20:11 WIB

Kapas bisa digunakan untuk membantu membentuk eyeliner dan eyeshadow bak MUA profesional. Karena sifatnya yang mudah dilipat, kapas dapat membantumu membentuk eyeshadow dan eyeliner dengan mudah.

foto: TikTok/@serenalakkiss

Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu menyiapkan peralatan yang dibutuhkan berupa kapas, eyeshadow, dan kuas eyeshadow. Pertama, lipat kapas menjadi bentuk segitiga. Melipat kapas dengan bentuk segitiga berfungsi untuk membantu proses pembentukan dan pengaplikasian eyeshadow sekaligus eyeliner.

foto: TikTok/@serenalakkiss

Setelah itu, tempelkan kapas pada kelopak mata, lalu aplikasikan eyeshadow di atas kapas. Fungsi kapas di sini adalah untuk menghalangi pengaplikasian eyeshadow yang terlalu berlebihan, yang dapat membuat tampilan riasan mata menjadi kurang rapi.

foto: TikTok/@serenalakkiss

Terakhir, tempelkan kapas pada penghujung mata bagian luar sesuai dengan bentuk eyeliner pada umumnya. Lalu aplikasikan eyeliner di atas kapas. Caranya sangat mudah bukan? Hanya dengan menggunakan satu alat kamu sudah bisa membuat riasan mata yang indah bak MUA profesional.

foto: TikTok/@serenalakkiss

Trik membuat riasan mata hanya pakai satu alat ini sontak viral. Sampai artikel ini ditulis, videonya sudah ditonton sebanyak lebih dari 2,5 juta kali dan menuai beberapa komentar.

"Love this tips (Suka tips ini)," ungkap pemilik akun @suzystyle07.

"Stunning eyes (Mata yang indah)," kata pemilik akun @c0mbat_77_.

"Beautifull (Cantik)," celetuk akun @anilahanilah18.