5 Skincare rutin atasi wajah berjerawat ala Shareefa Daanish ini bikin wajahnya mulus kembali

5 Skincare rutin atasi wajah berjerawat ala Shareefa Daanish ini bikin wajahnya mulus kembali

Brilio.net - Shareefa Daanish Sumartono dikenal sebagai seorang model dan bintang akting Indonesia. Aktris bermata sipit ini telah membintangi berbagai judul film yang semakin memantapkan pijakannya di dunia entertainment. Film-film yang dibintanginya pun tidak hanya satu genre, tapi bervariasi, mulai dari film komedi, horor hingga drama.

Meski memiliki karier cemerlang yang sudah membesarkan namanya, namun Shareefa ternyata memiliki salah satu hal yang kerap kali membuatnya insecure. Aktris yang langganan membintangi film horor itu mengaku memiliki masalah adult acne atau kulit berjerawat di usia dewasa sejak tahun 2019 lalu. Sebenarnya sudah lama ia sering merasa tidak percaya diri dengan bentuk wajahnya yang kerap dinilai aneh oleh banyak orang.

Kemudian, tiga tahun terakhir jerawat juga mulai bermunculan begitu banyak di wajahnya. Pada saat itulah, ia merasa semakin gelisah saat harus bertemu orang kala beraktivitas sehari-hari. Bahkan, ia juga sama seperti perempuan kebanyakan, yang pernah merasa down dan insecure karena masalah jerawat.

Namun, ia memiliki cara tersendiri untuk mengatasi hal tersebut. Agar jerawat di wajahnya tidak semakin parah Shareefa memiliki rutinitas khusus yaitu menggunakan rangkaian skincare untuk merawat wajahnya yang berjerawat. Penasaran apa saja produknya? Yuk, simak 5 skincare rutin atasi wajah berjerawat ala Shareefa Daanish ini bikin wajahnya mulus kembali, seperti yang telah briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Senin (19/12).

1. Lakukan double cleansing.

Skincare rutin atasi wajah berjerawat ala Shareefa Daanish Berbagai sumber

foto: freepik.com

Agar kondisi jerawat tidak makin parah, Shareefa selalu membersihkan wajah dengan maksimal di pagi dan malam hari menggunakan metode double cleansing. Biasanya diawali dengan produk milk cleanser, lalu dilanjutkan dengan facial wash. Tahap pertama yang ia lakukan adalah membersihkan makeup-nya dengan menggunakan milk cleanser terlebih dahulu. Hal ini ia lakukan untuk mengangkat makeup, sebum, dan kotoran yang menempel sebelum menggunakan facial wash yang akan memaksimalkan kebersihan wajahnya.

Tahap double cleansing kedua setelah milk cleanser adalah mencuci wajah menggunakan facial wash. Diketahui bahwa Shareefa rutin mencuci wajahnya saat bangun tidur, selesai beraktivitas, dan sebelum tidur. Cara ini rutin dilakukannya untuk memastikan wajahnya benar-benar bersih. Jika wajah terjaga kebersihannya maka wajah akan terhindar dari jerawat dan masalah lain seperti komedo, kusam, hingga beruntusan.

2. Gunakan toner.

Skincare rutin atasi wajah berjerawat ala Shareefa Daanish Berbagai sumber

foto: freepik.com

Setelah membersihkan wajahnya dengan tahap double cleansing, Shareefa menggunakan toner di seluruh wajahnya. Toner digunakan oleh Shareefa untuk memaksimalkan pembersihan wajahnya sekaligus melembapkannya. Salah satu fungsi toner adalah mengangkat sisa-sisa kotoran yang masih menempel pada kulit wajah. Selain itu, toner juga ia gunakan untuk menjaga kelembapan wajahnya. Perlu diketahui bahwa toner umumnya mengandung berbagai bahan aktif untuk menjaga kulit tetap lembap, salah satunya adalah gliserin.

3. Aplikasikan serum.

Skincare rutin atasi wajah berjerawat ala Shareefa Daanish Berbagai sumber

foto: freepik.com

Serum merupakan salah satu produk skincare yang penting bagi Shareefa. Karena dengan menggunakan serum, wajahnya akan ternutrisi secara optimal. Ia memilih serum yang diformulasikan untuk membantu melawan bakteri penyebab jerawat dan membuat wajah tetap ternutrisi. Produk serum yang bisa dipilih untuk mengatasi jerawat diantaranya yang mengandung formula vitamin C, salicylic acid, retinol, dan niacinamide.

4. Selalu pakai pelembap.

Skincare rutin atasi wajah berjerawat ala Shareefa Daanish Berbagai sumber

foto: freepik.com

Pelembap adalah skincare yang tidak pernah Shareefa lewatkan. Apapun jenis kulit yang dimiliki, tetap butuh pelembap untuk menghidrasinya. Karena kulit yang mengalami dehidrasi akan rentan menimbulkan berbagai macam masalah kulit. Begitupun dengan Shareefa yang tak pernah melewatkan penggunaan pelembap. Hal ini bertujuan untuk memberikan kelembapan pada kulitnya sekaligus mengontrol produksi minyak berlebih pada wajahnya.

5. Tak pernah lewatkan sunscreen.

Skincare rutin atasi wajah berjerawat ala Shareefa Daanish Berbagai sumber

foto: freepik.com

Untuk melindungi kulit dari sinar matahari yang bisa membuat warna kulit tak merata dan masalah lainnya, Shareefa tak pernah lupa memakai sunscreen. Tak hanya itu, penggunaan sunscreen juga akan melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB yang dapat merusak kulit. Oleh karena itu, Shareefa selalu menggunakan produk sunscreen yang memiliki kandungan SPF di dalamnya sekaligus pelembap agar kulitnya tetap terhidrasi dengan maksimal.

Sunscreen dipakai terakhir sebelum memakai makeup untuk memastikan skincare menyerap sempurna ke kulit terlebih dahulu. Tak lupa, Shareefa juga memilih sunscreen yang diformulasikan untuk pemilik wajah sensitif dan berjerawat.

(brl/far)

tags

Advertising
Advertising
STORIES