Trik atasi kulit dehidrasi hanya pakai body butter dari 1 jenis buah ini bikin kembali lembap

Trik atasi kulit dehidrasi hanya pakai body butter dari 1 jenis buah ini bikin kembali lembap

Brilio.net - Kulit dehidrasi adalah kondisi di mana kulit mengalami kekurangan air, walaupun produksi minyak tetap terjaga dengan baik. Biasanya kulit dehidrasi ini memberikan tanda, seperti kering, kusam, adanya garis halus, dan kulit terasa kasar, bahkan terkadang menimbulkan rasa gatal.

Walaupun sama-sama bikin kering, tapi permasalahan kulit dehidrasi ini berbeda dengan kulit kering. Perbedaan ini terletak pada penyebab utamanya. Kulit kering terjadi karena disebabkan kurangnya produksi minyak.

Sementara itu, kulit dehidrasi ini disebabkan oleh kekurangan air. Selain itu, penyebab dari kulit dehidrasi ini adalah paparan sinar matahari yang berlebihan, penggunaan produk perawatan yang tidak cocok, kebiasan hidup yang tidak sehat, dan kondisi kesehatan tertentu, seperti diabetes dan hipotiroidisme.

Tentunya hal tersebut membuat kamu merasa tidak nyaman dan cukup terganggu. Jangan khawatir, kondisi tersebut bisa diatasi segera dengan memperhatikan gaya hidup yang sehat, serta menjaga agar kulit terhidrasi. Selain cara tersebut, kulit dehidrasi ini bisa diatasi dengan menggunakan produk body care, yaitu body butter.

(brl/mal)

tags

Advertising
Advertising
STORIES