Tanpa madu, ini trik perkuat skin barrier agar wajah tidak cepat keriput pakai 1 jenis biji-bijian

Tanpa madu, ini trik perkuat skin barrier agar wajah tidak cepat keriput pakai 1 jenis biji-bijian

Apabila kamu tengah menghadapi masalah ini, kamu nggak perlu bingung. Soalnya ada banyak bahan-bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk mengembalikan fungsi dan memperbaiki skin barrier. Hal ini sebagaimana ditunjukkan oleh @simmi_bijalwan di Instagram yang memanfaatkan biji adas (fennel seed) sebagai solusinya, sebagaimana dilansir briliobeauty.net pada Rabu (25/10).

perkuat skin  Instagram

foto: freepik.com

Biji adas atau yang lebih dikenal sebagai fennel seed merupakan rempah-rempah yang kaya akan senyawa seperti asam folat, vitamin C, dan anetol. Asam folat memiliki peran penting dalam memperbaiki sel-sel kulit yang rusak dan merangsang pertumbuhan sel-sel kulit baru.

Vitamin C sendiri efektif membentengi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas, termasuk dampak buruk sinar UV yang sering menjadi momok rusaknya skin barrier. Sementara itu, anetol membantu meredakan peradangan kulit dan mengurangi iritasi, yang sering kali muncul pada kulit dengan skin barrier yang rusak.

Untuk memanfaatkan bahan di atas, kamu bisa mencontoh petunjuk berikut ini.

Alat dan bahan:

1. 1 gelas air bersih
2. 2 sendok teh biji adas (fennel seeds)
3. Botol spray kosong

Langkah pengerjaan:

perkuat skin  Instagram

foto: Instagram/@simmi_bijalwan

1. Tuangkan 1 gelas air bersih dalam panci di atas kompor
2. Masukkan 2 sendok teh biji adas setelahnya
3. Rebuslah dengan kondisi api kecil selama 10 menit sembari diaduk beberapa kali
4. Setelah warnanya dirasa cukup berubah, dinginkan air dari biji adas tersebut
5. Saringlah air tersebut dan pindahkan dalam botol spray kosong
6. Gunakan larutan ini sebagai face mist secara rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.

(brl/mal)

tags

STORIES