Tak perlu beli pore pack, begini trik menghilangkan komedo pakai masker dari 1 jenis daun

Tak perlu beli pore pack, begini trik menghilangkan komedo pakai masker dari 1 jenis daun

Brilio.net - Komedo adalah salah satu permasalahan wajah yang sama menyebalkannya dengan jerawat. Komedo merupakan benjolan kecil yang muncul di pori-pori kulit dan seringnya terjadi di hidung dan area kulit sekitarnya. Komedo sering kali dianggap mengganggu penampilan.

Sebagai salah satu jenis jerawat, komedo dapat menyebabkan terbentuknya jerawat yang ukurannya lebih besar. Sehingga, tak heran apabila banyak orang ingin tahu bagaimana cara mengatasi komedo secara efektif.

Komedo adalah benjolan kecil yang terbentuk di pori-pori kulit akibat adanya penyumbatan pada pori-pori atau folikel rambut. Sumbatan tersebut berasal dari penumpukan minyak, bakteri, atau sel kulit mati yang dipicu oleh berbagai faktor, mulai dari stres, hormon, hingga penggunaan skincare yang tidak sesuai dengan jenis kulit.

Ada berbagai cara yang sebenarnya dapat dilakukan untuk menghilangkan komedo dari wajahmu. Mulai dari melakukan perawatan di klinik kecantikan, menggunakan produk penghilang komedo atau yang disebut dengan pore pack, hingga memanfaatkan bahan-bahan alami. Pasalnya, komedo merupakan salah satu jenis jerawat yang terbilang ringan, sehingga perawatan alami pun dapat membantu proses penyembuhan.

Nah, cara alami ini bisa kamu contoh seperti video yang dibagikan oleh pengguna TikTok dengan nama akun @runa.ucupz pada (21/5/2021) lalu. Melalui video yang berdurasi 11 detik tersebut pemilik akun membagikan trik menghilangkan komedo pakai masker dari 1 jenis daun. Daun yang digunakan adalah daun pandan. Tak hanya itu saja, ia juga menambahkan bahan lain yaitu pisang dan minyak zaitun.

"Tau ga klo daun pandan bisa dibuat masker utk mengurangi komedo," katanya dalam video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @runa.ucupz, Sabtu (10/6).

Trik menghilangkan komedo pakai masker dari 1 jenis daun Berbagai sumber

foto: freepik.com

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES