Cuma pakai 3 bahan dapur, ini cara membuat masker yang ampuh untuk wajah berjerawat

Cuma pakai 3 bahan dapur, ini cara membuat masker yang ampuh untuk wajah berjerawat

Brilio.net - Masalah jerawat selalu menjadi momok menakutkan bagi kaum perempuan. Pasalnya, jerawat selain menimbulkan rasa sakit dan tidak nyaman, juga bisa mengganggu penampilan. Karena itu, perlu upaya khusus untuk mencegah timbulnya jerawat di wajah. Pertama, kamu wajib mencari produk yang tepat sesuai dengan permasalahan kulit. Salah satu produk skincare yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi wajah berjerawat adalah masker.

Kalau kamu takut menggunakan masker yang dijual bebas karena kandungan bahan kimianya, ada baiknya kamu memilih masker dari bahan alami yang lebih aman. Memakai masker dari bahan alami bisa menjadi solusi ketika kulit wajah terlalu sensitif. Perawatan masker wajah menggunakan bahan alami efektif untuk membantu membersihkan kulit wajah, mengencangkan pori-pori, mengangkat sel kulit mati serta mengempiskan jerawat jika diaplikasikan secara rutin.

Masker wajah ini bisa kamu buat sendiri di rumah, apalagi bahan-bahannya bisa kamu temukan dengan mudah di dapur. Seperti trik yang dibagikan oleh salah satu pengguna Tiktok dengan nama akun @kenlezia.

cara membuat masker wajah berjerawat  berbagai sumber

foto: Tiktok/@kenlezia

"Serius masker ini bagus banget untuk acne prone," tulisnya pada keterangan video, seperti dikutip briliobeauty.net, Senin (20/2).

Melalui unggahan video berdurasi 52 detik tersebut, @kenlezia membagikan tutorial pembuatan masker secara alami hanya menggunakan 3 bahan dapur, yaitu oat, susu bubuk, dan madu.

Oatmeal berfungsi untuk melembapkan kulit wajah, karena bisa mengangkat sel kulit mati pada wajah. Oat memiliki kandungan beta glukan yang memiliki fungsi untuk membentuk lapisan halus pada permukaan kulit, dan juga pada sel-sel kulit paling dalam.

Selain itu, oat juga kaya antioksidan avenanthramide yang memiliki efek anti radang. Bahan ini juga mengandung mineral seperti magnesium, fosfor, mangan, selenium, dan zinc yang bermanfaat untuk menyeimbangkan hormon penyebab jerawat.

cara membuat masker wajah berjerawat  berbagai sumber

foto: Tiktok/@kenlezia

Sementara itu, susu bubuk memiliki manfaat yaitu untuk melindungi kulit berminyak dari resiko munculnya jerawat. Di sisi lain, madu juga tak kalah bermanfaat untuk mengatasi kulit berjerawat. Madu merupakan salah satu bahan alami yang seringkali digunakan untuk kecantikan karena memiliki kandungan antibakteri dan antiradang yang ampuh dalam melawan jerawat.

Kandungan antibakteri pada madu berasal dari asam glukuronatnya yang cukup tinggi. Kandungan ini kemudian diubah menjadi glukosa oksidase, dan pada saat diaplikasikan ke kulit wajah, maka oksidase ini akan berubah menjadi hidrogen peroksida yang berfungsi untuk meredakan jerawat, seperti halnya benzoil peroksida.

cara membuat masker wajah berjerawat  berbagai sumber

foto: Tiktok/@kenlezia

Untuk membuat masker alami dari tiga bahan ini, hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah menyiapkan dua sendok teh oatmeal. Setelah itu siapkan susu bubuk dengan takaran secukupnya, susu ini berfungsi untuk mengatasi permasalahan jerawat yang meradang karena efeknya yang menenangkan.

Terakhir, tambahkan madu untuk mempercepat proses penyembuhan jerawat dan dapat menghilangkan bekas noda jerawat.

cara membuat masker wajah berjerawat  berbagai sumber

foto: Tiktok/@kenlezia

Aplikasikan adonan masker tersebut pada wajah, lalu tunggu 10-15 menit hingga kering. Bilas masker dengan air bersih. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Video yang dibagikan pada platform Tiktok ini mendapat perhatian masyarakat, sampai saat ini videonya sudah ditonton sebanyak 12,8 ribu kali.

@kenlezia Serius masker ini bagus bgt buat acne prone cobain deh! Nanti kalo nyoba dan bikin tiktok, tag aku ya #fyp #diymasker #maskerviraltiktok #maskeran Monkeys Spinning Monkeys - Kevin MacLeod & Kevin The Monkey

(mgg/Jesica Tosya)

(brl/wen)

tags

Advertising
Advertising
STORIES