Bibir jadi merah merona, ini cara bikin lip scrub pakai 1 snack murah meriah

Bibir jadi merah merona, ini cara bikin lip scrub pakai 1 snack murah meriah

Brilio.net - Bibir menjadi salah satu aset terpenting bagi wanita. Memiliki bibir yang sehat sudah menjadi impian bagi setiap wanita. Bibir yang sehat yaitu bibir yang lembap, merah merona dan terhindar dari segala permasalahan bibir seperti bibir kering, pecah-pecah, mengelupas hingga bibir yang menghitam. Permasalahan pada bibir umumnya terjadi karena beberapa hal, seperti penggunaan lip product yang tidak cocok, kurangnya konsumsi air yang membuat bibir kering, sering menggigit bibir, pola makan tidak sehat dan kebiasaan menjilati bibir.

Untuk menghindari hal tersebut, tentunya kita harus melakukan perawatan bibir. Berbagai macam cara bisa kita lakukan untuk membuat bibir menjadi lebih sehat. Salah satunya adalah dengan menggunakan lip scrub.

Lip scrub merupakan salah satu produk perawatan bibir yang memiliki tekstur agak kasar yang berfungsi untuk mengangkat sel-sel kulit mati pada bibir. Lip scrub mampu memperbaiki tekstur bibir yang kering, pecah-pecah atau kasar menjadi halus, lembut dan tentunya merah merona.

Walaupun begitu, dalam memilik produk lip scrub tidak bisa sembarangan. Kita harus tetap memperhatikan kandungan yang ada didalamnya. Jangan sampai kita memakai lip scrub dengan kandungan bahan-bahan kimia yang malah membahayakan kondisi bibir kita. Sebenarnya kita bisa membuat lip scrub sendiri dengan bahan alami dari snack, seperti yang dibagikan oleh salah satu pengguna media sosial Tiktok dengan nama akun @beautyhacks.

Bikin bibir merah merona Istimewa

foto: Tiktok/@beautyhacks

"Is lip scrub good for your lips? (Apakah lip scrub bagus untuk bibirmu?)," tulis pemilik akun dalam video unggahan, seperti briliobeauty.net kutip, Kamis (6/4).

(brl/pep)

tags

Advertising
Advertising
STORIES