9 Rekomendasi serum AHA merek lokal harga di bawah Rp 150 ribu

9 Rekomendasi serum AHA merek lokal harga di bawah Rp 150 ribu

1. Pipiqiu AHA BHA PHA Peeling Serum.

Rekomendasi serum AHA merek lokal Berbagai sumber

foto: Instagram/@pipiqiubeauty

Pipiqiu AHA BHA PHA Peeling Serum adalah serum yang memiliki kandungan AHA, BHA, PHA yang mengandung enam persen peeling active solution. Kandungan tersebut berperan sebagai active peeling yang akan mengangkat sel sel kulit mati dan membantu membersihkan komedo.

Tak hanya itu, produk serum lokal ini juga mengandung niacinamide sebanyak satu persen yang bermanfaat untuk membantu mencerahkan kulit dan mengatasi kulit kusam. Kandungan hyaluronic acid dan allantoin di dalamnya juga berperan sebagai moisturizer yang membantu menjaga kulit tetap lembap dan mencegah iritasi. Kamu bisa mendapatkan produk serum ini dengan harga Rp 25.000 hingga Rp 30.000.

2. Implora Peeling Serum.

Rekomendasi serum AHA merek lokal Berbagai sumber

foto: implora.co.id

Implora Peeling Serum memiliki kandungan AHA, BHA, PHA, Licorice Extract, dan Aloe Vera Extract. Berkat berbagai kandungan aktif didalamnya tersebut serum ini membantu mengangkat sel kulit mati serta kotoran pada wajah yang menyebabkan munculnya komedo dan jerawat serta dapat menutrisi, melembapan dan mencerahkan kulit wajah.

Untuk hasil yang maksimal, gunakan pada malam hari dua kali dalam seminggu. Peeling serum ini direkomendasikan untuk semua jenis kulit. Kamu bisa membeli produk peeling serum kandungan AHA ini dengan harga Rp 30.000 hingga Rp 40.000.

3. La Tulipe Exfoliating Serum.

Rekomendasi serum AHA merek lokal Berbagai sumber

foto: latulipe-id.com

La Tulipe Exfoliating Serum mengandung AHA dengan teknologi Lamellar Water Gel yang bermanfaat untuk mengontrol penyerapannya. Sedangkan kandungan PHA didalamnya juga dapat bermanfaat untuk membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan kotoran yang menyumbat pori sehingga kulit tampak lebih cerah, tidak kusam dan halus. Serum ini bisa kamu beli dengan harga ya cukup terjangkau yaitu Rp 55.000 hingga Rp 60.000.

4. Azarine AHA BHA Miraclear Herbal Peeling Serum.

Rekomendasi serum AHA merek lokal Berbagai sumber

foto: azarinecosmetic.com

Azarine AHA BHA Miraclear Herbal Peeling Serum merupakan eksfoliating serum yang dapat membantu mengatasi berbagai permasalahan kulit dan meregenerasi kulit. Dengan pemakaian serum ini kamu juga tak perlu khawatir kulit wajahmu menjadi kering, karena produk ini juga mengandung centella asiatica, chamomile, dan galactomyces filterate yang mampu mengurangi risiko iritasi, kulit kering dan menghaluskan kulit. Kamu bisa membeli produk serum yang mengandung AHA ini dengan harga Rp 25.000 hingga Rp 30.000.

5. Whitelab Peeling Serum AHA BHA PHA.

Rekomendasi serum AHA merek lokal Berbagai sumber

foto: whitelab.co.id

Whitelab Peeling Serum AHA BHA PHA memiliki kandungan utama AHA 5% + BHA 2% + PHA 2% + Niacinamide 2% yang dapat membantu mengekfoliasi kulit wajah dan mengangkat sel kulit mati serta mampu merangsang regenrasi kulit. Serum lokal ini bersifat less iritant, sehingga aman digunakan semua jenis kulit, bahkan kulit sensitif sekalipun.

Jika digunakan secara rutin, kulit akan terlihat lebih cerah, jerawat hilang dan skin barrier lebih kuat. Kamu bisa membeli produk serum ini dengan harga Rp 80.000 hingga Rp 90.000.

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES