9 Cara merawat kulit normal agar tampak glowing dan sehat, rutin lakukan eksfoliasi

9 Cara merawat kulit normal agar tampak glowing dan sehat, rutin lakukan eksfoliasi

Brilio.net - Tipe kulit normal merupakan jenis kulit yang paling mudah perawatannya. Pemilik tipe kulit ini tidak mengalami kondisi terlalu berminyak ataupun terlalu kering. Pada dasarnya, kulit normal memiliki produksi sebum yang seimbang dengan sirkulasi darah. Hal ini membuat tipe kulit tersebut cenderung tidak mudah berjerawat.

Ciri-ciri kulit normal di antaranya tidak mudah iritasi atau sensitif dan memiliki lapisan skin barier yang sehat. Kulit normal juga memiliki pori wajah yang hampir tidak terlihat, berbeda dengan kulit orang berminyak yang memiliki ukuran pori besar. Kulit normal juga memiliki warna kulit merata.

Meskipun permasalahan yang dialami pemilik kulit normal cenderung sedikit, tetapi bukan berarti tak butuh perawatan. Justru pemilik kulit normal ini wajib merawat kulitnya agar tetap terjaga kesehatan dan keindahannya.

Untuk kamu yang memiliki kulit normal, briliobeauty.net telah merangkum 9 perawatan agar tampak glowing dan sehat dari berbagai sumber, Selasa (21/2).

1. Menggunakan moisturizer atau pelembab wajah

cara merawat kulit normal  berbagai sumber

foto: freepik.com

Walaupun kulit normal memiliki kadar kelembapan yang cukup, namun penggunaan moisturizer atau pelembab wajah tetap jadi kewajiban. Moisturizer dapat menghidrasi dan memberikan nutrisi pada kulit, sehingga kelembapannya tetap terjaga dan mencegah kulit menjadi kering.

Selain itu moisturizer juga dapat membantu mencerahkan kulit, sehingga kulit tampak lebih segar. Moisturizer dapat menyamarkan tampilan pori, sehingga kulit terlihat lebih halus.

(brl/wen)

tags

Advertising
Advertising
STORIES