6 Skincare rutin Marcella Zalianty ini bikin wajah cerah dan awet muda

6 Skincare rutin Marcella Zalianty ini bikin wajah cerah dan awet muda

2. Gunakan face spray.

Skincare rutin Marcella Zalianty Berbagai sumber

foto: freepik.com

Setelah memastikan jika wajahnya benar-benar bersih, Marcella kemudian menggunakan face spray pada wajahnya. Hal ini ia lakukan untuk membuat wajahnya lembap dan terhidrasi dengan maksimal. Isi produk skincare ini bukan sekadar air biasa, melainkan cairan yang mengandung zat untuk mengunci kelembapan kulit, seperti gliserin atau asam hialuronat. Tak hanya itu saja, penggunaan face spray juga akan membantu penyerapan produk skincare lainnya.

3. Pakai pelembap.

Skincare rutin Marcella Zalianty Berbagai sumber

foto: freepik.com

Pelembap merupakan produk yang tak pernah Marcella lewatkan dalam skincare rutinnya. Tidak hanya setelah mandi pagi, Marcella juga kerap mengaplikasikan pelembap sebelum tidur. Langkah ini sangat penting agar wajah lembap dan terhidrasi dengan baik. Bahkan, kamu juga bisa menjaga kekenyalan kulit kamu dengan menggunakan pelembap secara rutin.

Jangan lupa untuk menyesuaikan produk pelembap yang sesuai dengan jenis kulit kamu. Pelembap membantu menghidrasi kulit dan menjaganya agar tidak kering terutama untuk cuaca malam hari yang cenderung kering. Oleh sebab itu, kamu juga bisa menerapkan pelembap sebelum tidur seperti Marcella untuk menjaga penampilan. Cara ini juga menjadi salah satu cara Marcella untuk membuat wajahnya tampak kenyal dan awet muda.

4. Aplikasikan sunscreen.

Skincare rutin Marcella Zalianty Berbagai sumber

foto: freepik.com

Penggunaan sunscreen sangat penting untuk kesehatan kulit. Seperti yang diketahui bahwa sebagai publik figure, Marcella memiliki aktivitas yang padat setiap harinya. Bahkan dirinya sering melakukan kegiatan di luar ruangan sehingga rentan terkena sinar matahari. Oleh karena itu, dengan penggunaan sunscreen yang ber-SPF, Marcella bisa menjaga kulitnya agar tidak terpapar matahari secara langsung. Selain itu, dengan penggunaan sunscreen, ia juga akan terhindar dari berbagai masalah kulit seperti jerawat hingga penuaan dini.

5. Gunakan serum vitamin C.

Skincare rutin Marcella Zalianty Berbagai sumber

foto: freepik.com

Untuk menutrisi kulit wajahnya, Marcella mengaplikasikan serum yang mengandung vitamin C di dalamnya. Hal ini bertujuan untuk memudarkan hiperpigmentasi sekaligus meratakan warna kulitnya. Serum vitamin C merupakan produk perawatan kulit yang mengandung vitamin C konsentrasi tinggi. Serum ini memiliki antioksidan yang tinggi sehingga dapat melindungi kulit dari radikal bebas, polusi dan asap rokok yang membuat kulit menjadi kusam.

Tak jarang, serum antiaging juga mengandung vitamin C. Vitamin C turut berpengaruh terhadap pertumbuhan kolagen baru. Kolagen merupakan zat alami yang diproduksi tubuh dan berperan terhadap kecerahan serta kekenyalan kulit. Dengan rutin menggunakan serum kandungan vitamin C ini, wajah Marcella akan tampak lebih cerah dan terhindar dari tanda-tanda penuaan.

6. Pakai night cream.

Skincare rutin Marcella Zalianty Berbagai sumber


foto: freepik.com

Produk night cream yang Marcella gunakan saat malam hari sebelum tidur adalah krim yang diformulasikan untuk antiaging. Krim antiaging adalah produk perawatan kulit yang dapat mengurangi kerutan, garis halus, dan tanda-tanda penuaan lainnya pada kulit kamu. Krim anti penuaan kualitas terbaik memiliki bahan-bahan seperti shea butter, teh hijau, vitamin E dan B5, axerophthol, dan minyak jojoba. Kandungan yang terdapat pada krim ini memperkuat sel-sel kamu yang melawan radikal bebas yang menyebabkan kerusakan pada kulit kamu.

(brl/far)

tags

Advertising
Advertising
STORIES