13 Rekomendasi skincare untuk remaja agar tak mudah berjerawat harga di bawah Rp 150 ribu

13 Rekomendasi skincare untuk remaja agar tak mudah berjerawat harga di bawah Rp 150 ribu

7. Viva Milk Cleanser Green Tea

skincare untuk remaja berbagai sumber

foto: vivacosmetic.com

Pembersih dari Viva ini mengandung ekstrak green tea, yang berperan sebagai antioksidan yang mampu mencegah timbulnya jerawat. Hanya dibanderol dengan harga Rp 8 ribu, Viva Milk Cleanser Green Tea sudah bisa kamu dapatkan.

8. Emina Ms. Pimple Acne Solution Face Toner.

skincare untuk remaja berbagai sumber



foto: eminacosmetics.com

Rekomendasi berikutnya merupakan toner yang berasal dari brand lokal yaitu Emina Ms. Pimple Acne Solution Face Toner ini diformulasikan dengan kandungan rosebay willowherb ekstrak yang bisa digunakan untuk kulit berminyak dan jerawat.

Kandungan zinc gluconate mampu mengurangi dan mencegah timbulnya jerawat. Lalu, glycerine di dalam skincare ini bisa menahan kelembapan pada kulit. Emina Ms. Pimple Acne Solution Face Toner ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 33 ribu.

9. Madame Gie Madame Protect Me Sunscreen.

skincare untuk remaja berbagai sumber

foto: Shopee/Cahaya Kosmetik11

Rekomendasi berikutnya merupakan sunscreen yang diformulasikan dengan kandungan calendula. Kandungan tersebut bisa membantu kulit terlihat halus, cerah, dan menghilangkan garis halus.

Memiliki kandungan SPF 40 PA+++ membuat sunscreen ini mampu melindungi kulit dari sinar matahari. Harga dari Madame Gie Madame Protect Me Sunscreen adalah Rp 24 ribu.

10. Azarine Cosmetics Acne Spot Gel.

skincare untuk remaja berbagai sumber

foto: azarinecosmetic.com

Azarine Cosmetics Acne Spot Gel merupakan rekomendasi berikutnya yang bisa kamu coba. Skincare ini mampu membersihkan jerawat kurang lebih dua hingga lima hari. Produk ini diformulasikan dengan sebum targeting concentrate untuk merawat jerawat, dan mengontrol sebum.

Memiliki tekstur ringan, membuat krim ini mampu meresap ke dalam kulit dengan cepat. Harga dari Azarine Cosmetics Acne Spot Gel bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 45 ribu.

11. Viva Acne Lotion.

skincare untuk remaja berbagai sumber

foto: vivacosmetic.com

Viva Acne Lotion memiliki kandungan berupa sulfur yang bisa mengeringkan jerawat. Kandungan tea tree oil di dalam produk ini bisa menghambat pertumbuhan bakteri. Sementara zinc oxide mampu meredakan kemerahan akibat jerawat. Hanya dengan harga Rp 5 ribu kamu sudah bisa mendapatkan Viva Acne Lotion.

12. Himalaya Purifying Neem Mask.

skincare untuk remaja berbagai sumber

foto: Shopee/puspaindahkosmetik

Himalaya Purifying Neem Mask merupakan masker wajah yang berguna untuk menyerap minyak berlebih pada kulit. Mampu membersihkan pori-pori kulit yang tersumbat dan mencegah timbulnya jerawat.

Memiliki tekstur ringan, membuat masker ini nyaman ketika digunakan. Harga dari Himalaya Purifying Neem Mask bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 38 ribu.

13. Biore Facial Foam Bright & Oil Clear.

skincare untuk remaja berbagai sumber

foto: kao.com

Biore Facial Foam Bright & Oil Clear merupakan skincare yang bisa digunakan untuk atasi kulit kusam dan menghaluskan wajah. Diformulasikan dengan skin purifying technology dari Jepang, membuat pembersih ini mampu melembapkan kulit secara alami. Harga dari Biore Facial Foam Bright & Oil Clear bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 20 ribu.

(brl/lea)

tags

STORIES