11 Skincare yang bagus dan aman untuk kulit sensitif merek lokal di bawah Rp 100 ribu, cegah iritasi

11 Skincare yang bagus dan aman untuk kulit sensitif merek lokal di bawah Rp 100 ribu, cegah iritasi

1. The Aubree Centella + Green Tea Power Cream.

Skincare yang bagus dan aman untuk kulit sensitif merek lokal Berbagai sumber

foto: Shopee/The Aubree Official Store

The Aubree Centella + Green Tea Power Cream adalah salah satu skincare lokal yang bisa kamu gunakan untuk merawat kulit sensitif. Moisturizer ini memiliki tekstur krim yang difromulasikan dengan kandungan Centella Asiatica Extract, Camellia Sinensis (Green Tea), hingga kandungan Niacinamide. Berkat kandungan tersebut, produk ini diklaim mampu melembapkan wajah, menenangkan jerawat, merawat kulit sensitif, hingga mencerahkan kulit. Kamu bisa membeli produk ini dengan kisaran harga Rp 95 ribu.

2. Labore Biome Repair Barrier Revive Cream.

Skincare yang bagus dan aman untuk kulit sensitif merek lokal Berbagai sumber

foto: Instagram/@laborebeautyexpert

Skincare lokal yang bisa kamu andalkan untuk merawat kulit sensitif adalah Labore Biome Repair Barrier Revive Cream. Pelembap wajah ini memang diciptakan untuk merawat kulit sensitif, berkat kandungan Microbiome Technology dan Revive Complex.

Selain itu, produk ini juga sudah dermatologically tested, hypoallergenic, diklaim mampu mengurangi kemerahan pada kulit sensitif, non-comedogenic, serta non-acnegenic. Sehingga aman untuk kamu pakai sehari-hari. Produk ini dijual dengan harga Rp 64 ribu.

3. Bless Facial Moisturizer For Sensitive Skin.

Skincare yang bagus dan aman untuk kulit sensitif merek lokal Berbagai sumber

foto: bless.co.id

Bless Facial Moisturizer For Sensitive Skin adalah skincare lokal yang memang diformulasikan untuk merawat kulit sensitif. Meski namanya hanya ditujukan untuk pemilik kulit sensitif, nyatanya pelembap ini juga bisa digunakan bagi kamu pemilik kulit kering atau normal sekalipun. Selain itu, terdapat kandungan Allantoin sebagai antiiritasi, serta fragrance free yang aman untuk kulit sensitif. Produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 83 ribu.

4. Wardah Aloe Hydramild Moisturizer Cream.

Skincare yang bagus dan aman untuk kulit sensitif merek lokal Berbagai sumber

foto: wardahbeauty.com

Pelembap merek lokal yang juga bisa jadi andalan untuk merawat kulit sensitif adalah Wardah Aloe Hydramild Moisturizer Cream. Sesuai dengan namanya, produk ini memiliki kandungan utama aloe vera yang dikenal dapat melembapkan, menenangkan, menutrisi, dan menghidrasi kulit secara optimal. Pelembap ini juga memiliki tekstur yang ringan dan diperkaya dengan moisturizing duo formula, serta olive oil untuk menjaga kelembapan wajah. Untuk mencobanya kamu cukup merogoh kocek sebesar Rp 25 ribu.

5. Dear Me Beauty Watermelon Multipurpose Gel.

Skincare yang bagus dan aman untuk kulit sensitif merek lokal Berbagai sumber

foto: dearmebeauty.com

Dear Me Beauty Watermelon Multipurpose Gel memiliki kandungan hyaluronic acid yang diklaim mampu menghidrasi kulit secara maksimal. Kandungan ekstrak semangka yang kaya akan vitamin E di dalamnya juga efektif untuk menangkal polusi penyebab jerawat.

Ekstrak timun yang kaya akan vitamin C juga akan mencerahkan kulit kusam dan membuatnya lebih segar. Selain itu, kandungan alga-nya bahkan dapat mengurangi kulit iritasi dan jerawat pada jenis kulit sensitif. Produk ini bisa kamu beli dengan kisaran harga Rp 75 ribu.

(brl/mal)

tags

STORIES