11 Rekomendasi sunscreen untuk kulit berjerawat merek lokal mulai Rp 30 ribu, nyaman dan bebas kusam

11 Rekomendasi sunscreen untuk kulit berjerawat merek lokal mulai Rp 30 ribu, nyaman dan bebas kusam

6. Lacoco Daily UV Counter.

sunscreen lokal  berbagai sumber

foto: Shopee/My Skin But Better Official Shop

Sunscreen dari Lacoco ini diklaim memiliki tekstur ringan yang bersifat non-komedogenik dan tidak menyumbat pori-pori, sehingga tidak akan membuat kulit berminyak maupun berjerawat. Sunscreen ini diformulasikan dengan ekstrak lidah buaya untuk melembapkan kulit serta memberi efek calming pada kulit. Selain itu, kandungan peptide dalam produk ini juga efektif membantu mengurangi kemunculan tanda-tanda penuaan pada wajah. Produk ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 170 ribuan.

7. DERMIES Clear Me Acne Smooth Sunscreen.

sunscreen lokal  berbagai sumber

foto: Shopee/ERHASTORE OFFICIAL

Sebagaimana namanya, sunscreen dari Dermies ini memiliki tekstur ringan yang lembut, mudah menyerap, dan tidak menimbulkan white cast di kulit. Sunscreen ini diformulasikan dengan Salicylic Acid dan Zinc Gluconate, 2 senyawa yang dikenal bagus dalam mengatasi kulit berjerawat. Tak hanya itu, sunscreen ini juga dapat membantu mengurangi minyak dan potensi terjadinya jerawat kembali di kulit. Produk ini bisa kamu dapatkan di harga Rp 35 ribuan saja.

8. YOU Sunbrella Intensive Care Watery Sunscreen.

sunscreen lokal  berbagai sumber

foto: Shopee/YOU Beauty Official Store

Produk sunscreen versi terbaru dari YOU ini memiliki tekstur yang ringan seperti air, sehingga jelas nyaman digunakan bagi pemilik kulit berjerawat dan berminyak. Sunscreen ini juga diperkaya dengan kandungan bahan-bahan natural berupa 5X Ceramides & Ectoin, Moringa Seed Extract, dan Thanaka Extract. Bahan-bahan di atas membuat produk ini diklaim cocok untuk digunakan semua jenis kulit, bahkan yang sensitif dan berjerawat sekalipun. Sunscreen ini dihargai pada kisaran Rp 99 ribu.

9. FACETOLOGY Triple Care Sunscreen.

sunscreen lokal  berbagai sumber

foto: Instagram/@facetologyofficial

Sunscreen dari Facetology adalah tabir surya yang diformulasikan dengan hybrid UV filter dan blue oleoactif. Artinya, tidak hanya mampu melindungi dari efek buruk sinar matahari, sunscreen ini juga dapat memberi proteksi dari radiasi perangkat elektronik. Plus, kandungan seperti Niacinamide, CICA, Mugwort, dan SyriCalm di dalamnya juga dikenal sebagai bahan yang efektif dalam menenangkan kulit meradang akibat jerawat. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 79 ribuan.

10. ERHA AcneAct Acne Protection Sunscreen.

sunscreen lokal  berbagai sumber

foto: Shopee/ERHASTORE OFFICIAL

Sunscreen khusus kulit berjerawat dari Erha ini dikembangkan dengan kandungan yang diklaim bersifat non-comedogenic dan non-acnegenic, sehingga akan cocok untuk digunakan bagi mereka pemilik kulit berminyak dan berjerawat. Sunscreen ini juga dapat membantu menenangkan kulit berjerawat, mengurangi bakteri kotor di kulit, dan mengontrol produksi minyak berlebih pada kulit. Semua kemampuan ini berkat kombinasi senyawa Niacinamide, Zinc Gluconate, Japanese Knotweed Root Extract, dan Prebiotic di dalamnya. ERHA AcneAct Acne Protection Sunscreen dibanderol dengan harga Rp 116 ribuan.

11. NPURE Sunscreen Cica Beat The Sun Matte.

sunscreen lokal  berbagai sumber

foto: Shopee/Npure Official Shop

Berbeda dengan produk sunscreen pertamanya, tabir surya dari Npure ini merupakan versi baru yang dikhususkan bagi mereka yang menginginkan hasil akhir matte, alias bebas kilap. Sunscreen ini mengandung Centella Asiatica Extract dan Trehalose yang dapat memperkuat skin barrier dan memberikan efek menenangkan pada kulit, sehingga cocok digunakan oleh kulit wajah yang rentan berjerawat. NPURE Sunscreen Cica Beat The Sun Matte bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 109 ribu.

(brl/jad)

tags

Advertising
Advertising
STORIES