Nggak perlu beli, ini cara mudah bikin peel off lipstik cuma pakai 1 bahan dapur

Nggak perlu beli, ini cara mudah bikin peel off lipstik cuma pakai 1 bahan dapur

Brilio.net - Lipstik merupakan salah satu produk kecantikan yang hampir setiap hari dikenakan oleh perempuan. Lipstik membantu untuk memberikan penampilan yang lebih segar serta cerah merona pada wajah. Saat ini, kamu bisa menjumpai berbagai produk lipstik di pasaran.

Bentuk dan tekstur produk kecantikan ini juga beragam. Mulai dari matte lipstik, glossy, hingga varian peel off lipstik. Berbeda dengan lipstik pada umumnya, peel off lipstik harus dikelupas setelah diaplikasikan untuk memunculkan warna pada bibir.

Umumnya kamu bisa mendapatkan peel off lipstik ini di hampir setiap toko kosmetik. Kendati demikian, kalau kamu baru ingin mencoba, kamu bisa membuat sendiri peel off lipstik di rumah dengan bahan-bahan sederhana.

Akun YouTube @MBeautyZone membagikan cara membuat peel off lipstik antiribet yang bisa kamu praktikkan di rumah. Dalam video berdurasi 2 menit tersebut, pemilik akun membagikan cara membuat peel off lipstik di rumah dengan 1 bahan dapur yakni pewarna makanan berwarna merah.

"How to make peel off lipstick at home (Cara membuat peel off lipstik di rumah)," tulisnya seperti yang telah briliobeauty.net kutip dari akun Youtube @MBeautyZone.

(mgg/Luthfiah Ulfiani)

(brl/wen)

tags

Advertising
Advertising
STORIES