Hanya butuh 5 bahan alami, ini cara membuat maskara untuk melentikkan dan memanjangkan bulu mata

Hanya butuh 5 bahan alami, ini cara membuat maskara untuk melentikkan dan memanjangkan bulu mata

Sementara bentonite clay yang merupakan jenis tanah liat yang terbentuk dari abu vulkanik. Bentonite clay bermanfaat untuk membantu menambah kelembapan bulu mata sehingga berpotensi untuk mengatasi rontok serta membuatnya lebih lentik. Sedangkan bubuk charcoal dimanfaatkan untuk memberikan warna pada maskara buatanmu agar bulu mata tampak lebih lebat secara alami.

Gliserin juga dimanfaatkan untuk membuat maskara karena mampu melembapkan tiap helai bulu mata sekaligus membuatnya lebih kuat dan mencegah rontok. Begitupun dengan beeswax yang mampu menjaga kesehatan bulu mata serta membuatnya lebih subur. Hal ini diduga berkat kandungan propolis dan madu di dalam beeswax yang dapat memberi nutrisi untuk merangsang pertumbuhan bulu mata. Cara membuatnya pun cukup mudah, yuk simak di bawah ini.

Cara membuat maskara untuk melentikkan pakai 5 bahan alami Berbagai sumber

foto: TikTok/@ari_astra

Bahan:

1. Wadah bekas maskara.
2. Minyak kelapa.
3. Bentonite clay.
4. Bubuk charcoal.
5. Gliserin atau madu.
6. Beeswax.

Cara membuat maskara untuk melentikkan pakai 5 bahan alami Berbagai sumber

foto: TikTok/@ari_astra

Cara membuat:

1. Siapkan wadah bekas maskara dan bersihkan terlebih dahulu dari sisa-sisa maskara menggunakan sabun dan desinfektan agar lebih steril.
2. Campurkan 1/2 sendok makan minyak kelapa, 1/2 sendok makan bentonite clay, 1/2 sendok makan bubuk charcoal, 1/2 sendok makan gliserin atau madu, dan 1/4 sendok makan beeswax.
3. Lelehkan bahan-bahan tersebut dan campur sampai merata.
4. Setelah meleleh, kamu bisa langsung memindahkannya pada wadah maskara yang sudah kamu bersihkan.
5. Aplikasikan pada bulu mata seperti saat kamu menggunakan maskara pada umumnya. Jangan lupa jepit bulu mata terlebih dahulu ya, agar lebih lentik.

Cara membuat maskara untuk melentikkan pakai 5 bahan alami Berbagai sumber

foto: TikTok/@ari_astra

Video cara membuat maskara untuk melentikkan dan memanjangkan bulu mata pakai 5 bahan alami ini lantas viral. Hingga kini, videonya sudah dilihat sebanyak 86,6 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 90 komentar.

"Itu cantik mungkin membuat bulu mata kamu sehat juga," kata pemilik akun @b.estheticia.

"Aku akan mencobanya hari ini," celetuk akun @carsynbruh.

"Kamu sangat jenius, ini bermanfaat," ungkap pemilik akun @paigeee___yooo.

@ari_astra Lemme known if you try it! #diy #diymascara #homemademascara #holisitchealing #holisticingredients #naturalingredients #organic #veganmakeup #beautymagick HOT - Ktlyn

(brl/jad)

tags

Advertising
Advertising
STORIES