Dijamin hasilnya rapi bak nail art di salon, begini trik mengaplikasikan base coat kuteks

Dijamin hasilnya rapi bak nail art di salon, begini trik mengaplikasikan base coat kuteks

Brilio.net - Bagi sebagian wanita, memiliki kuku yang cantik bisa menambah penampilan jadi makin menarik. Nggak salah, kalau sebagian besar wanita rela melakukan perawatan demi mendapatkan kuku cantik. Tidak hanya itu, mereka juga rela mengeluarkan biaya berlebih untuk mendapatkan kecantikan kuku sesuai dengan keinginan mereka.

Maka dari itu, tidak heran jika banyak wanita yang pergi ke salon kecantikan untuk mempercantik kuku menggunakan nail arts dan semacamnya. Kuteks atau cat kuku merupakan pernis yang digunakan pada kuku tangan dan kaki. Tujuan dari penggunaan kutek ini untuk menghias, memperindah, dan melindungi kuku.

Tidak hanya itu, cat kuku ni memiliki berbagai warna yang sangat bervariasi. Tak hanya itu, kuteks ini memiliki beragam jenis, salah satunya adalah base coat. Jenis kuteks yang ini merupakan lapisan dasar sebelum menambahkan warna cat kuku lainnya. Fungsinya adalah untuk melindungi kuku dari warna cat kuku yang kuat dan mencegah kuku menguning atau rusak akibat pewarna yang sering digunakan.

Selain itu, base coat juga membantu agar cat kuku dapat menempel lebih baik dan memperpanjang umur cat kuku. Sementara itu, base coat kuteks biasanya mengandung bahan-bahan yang mengisi celah kecil pada permukaan kuku dan membentuk permukaan yang halus untuk cat kuku yang akan diaplikasikan selanjutnya.

(brl/mal)

tags

Advertising
Advertising
STORIES