Bikin lembut dan berkilau, ini cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak

Bikin lembut dan berkilau, ini cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak

Brilio.net - Rambut kering dapat terjadi karena beberapa faktor. Mulai dari paparan sinar matahari, polusi, atau faktor yang lain. Proses styling dengan peralatan yang mengeluarkan panas juga membuat rambut menjadi kering, mudah kusut, dan sulit diatur. Kondisi rambut ini dapat berlanjut menjadi masalah lain, seperti ketombe dan kerontokan rambut.

Biasanya, rambut kering ditandai dengan ujung rambut bercabang. Meski tidak membahayakan kesehatan, tapi kondisi itu bisa mengganggu penampilan. Rambut kering cenderung sulit diatur dan dirapikan.

Sering dianggap sepele, rambut kering sebenarnya adalah salah satu tanda kerusakan rambut yang patut segera diatasi. Salah satu cara mengatasinya adalah dengan menggunakan serum rambut kering yang mampu menutrisi dan mengunci kelembapan rambut.

Saat ini sudah banyak produk hair serum yang dijual di pasaran dengan berbagai kandungan pelembap di dalamnya. Namun, bagi sebagian orang harga hair serum cenderung mahal dan ada juga yang tidak cocok dengan kandungan di dalamnya. Hal tersebut justru membuat kondisi rambut jadi semakin parah. Nah, untuk solusinya lebih baik kamu membuat hair serum sendiri dengan memanfaatkan berbagai bahan alami yang ada.

Seperti yang dibagikan oleh salah satu pengguna TikTok dengan nama akun @swankylexiss. Dalam video tersebut pemilik akun membagikan cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak. Minyak yang digunakan di antaranya, grapeseed oil atau minyak biji anggur, rosehip oil atau minyak bunga mawar, argan oil, apricot oil, squalane oil, dan ylang-ylang essential oil.

"This DIY hair serum will leave your hair hydrated, soft, & shiny (Cara membuat serum rambut yang akan membuat rambutmu terhidrasi, lembut, & berkilau)," tulisnya sebagai keterangan video unggahan, yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @swankylexiss, Kamis (9/3).

Minyak biji anggur adalah salah satu minyak terbaik yang bermanfaat untuk perawatan rambut, kebaikan minyak ini dapat memelihara rambut hingga bagian dalam. Karena minyak biji anggur merupakan minyak yang lebih ringan dari minyak kelapa dan minyak zaitun serta tidak membuat rambut berminyak.

Cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak Berbagai sumber

foto: freepik.com

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES