Bikin halus dan lembut, begini trik atasi rambut kasar dan bercabang pakai 2 bahan alami

Bikin halus dan lembut, begini trik atasi rambut kasar dan bercabang pakai 2 bahan alami

Journal of Cosmetology and Trichology menyebutkan bahwa manfaat alpukat untuk rambut adalah menyehatkannya secara keseluruhan. Buah ini kaya akan vitamin B, vitamin yang berperan penting untuk kesehatan rambut. Vitamin E dan lemak tak jenuh yang terkandung di dalam alpukat juga tepat untuk perawatan rambut. Rambut makin kuat, lembut, dan sehat.

Begitupun dengan kuning telur yang kaya akan vitamin A dan E, biotin, serta folat. Kandungan itu dapat memberikan nutrisi untuk mencegah rambut rusak. Terdapat sekitar 26,54 gram lemak di dalam kuning telur berukuran 100 gram. Hal tersebut membuat kuning telur disebut-sebut dapat menjaga kelembapan rambut sehingga mencegahnya dari kekeringan.

Lemak spesifik yang terdapat di kuning telur disebut lesitin. Kuning telur memiliki kandungan lesitin yang mempunyai fungsi menguatkan rambut, melembapkan, sekaligus mengatasi rambut rontok dan bercabang.

Trik atasi rambut kasar dan bercabang pakai 2 bahan alami Berbagai sumber

foto: TikTok/@sindi9rande

Cara membuat maskernya cukup mudah, siapkan 1 buah alpukat dan 1 butir telur. Belah alpukat dan ambil dagingnya kemudian letakkan pada mangkuk. Kemudian, pecahkan telur dan pisahkan antara bagian putih dan kuningnya.

Gunakan kuning telur dan tambahkan pada alpukat. Haluskan kedua bahan tersebut sampai benar-benar halus dan tercampur merata. Jika sudah merata kamu bisa langsung mengaplikasikan pada rambut yang sudah dibasahi.

Oleskan pada seluruh batang rambut sampai merata. Tunggu sekitar 30-45 menit , lalu bilas sampai bersih. Kamu bisa melanjutkannya dengan menggunakan sampo dan kondisioner andalanmu. Gunakan secara rutin setidaknya 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan rambut yang halus dan lembut.

Trik atasi rambut kasar dan bercabang pakai 2 bahan alami Berbagai sumber

foto: TikTok/@sindi9rande

Trik atasi rambut kasar dan bercabang pakai 2 bahan alami ini langsung viral. Sampai artikel ini ditulis, videonya sudah ditonton sebanyak 184,8 ribu kali dan menuai lebih dari 140 komentar.

"alpukat + minyak zaitun + madu + telur juga bagus,terutama buat yg punya rambut keriting," kata pemilik akun @artbless6.

"wahh keren kak," celetuk akun @prina_juniati.

@sindi9rande Ini video first buat masker ahahah! Skrg kl buat lg tekstur nya udh alus bgt kok #haircarebysindi #haircarebysindi? original sound - o_i35

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES