Tak pakai produk eksfoliasi, ini cara mencerahkan leher hitam gunakan kopi dicampur 2 bahan alami
Brilio.net - Perawatan kulit tidak hanya diperuntukan pada bagian yang terlihat oleh mata, seperti wajah, tangan, dan kaki. Namun bagian tubuh lainnya yang sulit dijangkau, seperti leher juga perlu mendapatkan perawatan. Pasalnya, kulit leher rentan mengalami perubahan warna. Biasanya, leher yang jarang dibersihkan dengan rutin akan terlihat kotor dan menghitam.
Memiliki leher dengan warna yang terkesan kotor tentu saja membuat kamu jadi tidak percaya diri. Oleh karenanya, mencari cara merawat kulit bagian leher ini penting.
Sebelum mengetahui cara mencerahkan leher hitam, sebaiknya kamu mendapatkan informasi mengenai penyebab leher berubah warna menjadi hitam. Bukan hanya sekadar kecantikan, kebersihan kulit leher juga menandakan kesehatan tubuh seseorang.
Penyebab leher hitam yang paling sering dialami adalah paparan sinar matahari berlebih. Paparan sinar UV matahari tanpa perlindungan yang memadai bisa menyebabkan peningkatan produksi melanin di kulit, termasuk di area leher.
Selain itu, penyebab lainnya berasal dari faktor hormonal juga memengaruhi munculnya leher hitam. Biasanya faktor hormonal ini terjadi selama fase menopause dan kehamilan. Kondisi tersebut dapat memicu produksi melanin yang berlebihan di kulit, termasuk leher.
Penyebab berikutnya datang dari kebiasan sehari-hari yaitu gesekkan kulit, yang terjadi antara leher dan pakaian. Gesekkan seperti kalung yang terlalu ketat dapat merusak lapisan kulit dan menyebabkan penumpukan melanin.
Untuk mencerahkan leher hitam, kamu bisa menggunakan treatment secara alami. Sama seperti yang dilakukan oleh pengguna YouTube Dewi Rahayu. Melalui unggahan di kanal YouTubenya, dia memanfaatkan dua bahan alami yaitu bubuk kopi dan kunyit.
Bubuk kopi bukan hanya digunakan untuk membuat minuman yang menyegarkan, tetapi juga memiliki manfaat yang luar biasa untuk perawatan kulit. Kandungan kafein dalam kopi dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan merangsang regenerasi sel-sel kulit. Pengelupasan alami yang dihasilkan oleh bubuk kopi juga membantu mengangkat sel-sel kulit mati, sehingga kulit terlihat lebih cerah dan bersinar.
Kunyit telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional dan perawatan kecantikan karena khasiat antiinflamasi dan antioksidannya yang tinggi. Dilansir dari hindustantimes.com, Selasa (19/3) senyawa kurkumin dalam kunyit memiliki sifat pemutih alami yang dapat membantu mengurangi hiperpigmentasi dan meningkatkan kecerahan kulit. Kunyit juga dapat membantu mengurangi peradangan dan meratakan warna kulit.
Sementara minyak zaitun dikenal mengandung asam lemak omega-3 dan antioksidan yang baik untuk kulit. Kandungan vitamin E dalam minyak zaitun membantu melembapkan kulit dan mencegah kerusakan akibat radikal bebas. Ketika digunakan secara teratur, minyak zaitun dapat membantu mengurangi pigmentasi yang berlebihan dan memberikan kulit leher kelembutan dan kecerahan alami.
Kemudian, lemon mengandung asam sitrat yang memiliki sifat pemutih alami. Penggunaan lemon secara teratur dapat membantu mengurangi produksi melanin yang berlebih dan menghilangkan noda gelap pada kulit. Selain itu, kandungan vitamin C dalam lemon juga membantu meningkatkan produksi kolagen, yang membuat kulit lebih kencang dan cerah.
Dengan mengetahui manfaat dari masing-masing bahan, apakah kamu tertarik menggunakannya untuk cerahkan leher hitam? Bagi kamu yang ingin mencoba, yuk simak tutorial di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net himpun dari kanal YouTube Dewi Rahayu, Selasa (19/3).
Bahan:
- 2 sendok makan bubuk kopi
- 1 sendok teh bubuk kunyit
- 1 sendok makan minyak zaitun
- 1/4 perasan lemon.
Cara membuat:
1. Siapkan mangkuk bersih
2. Taburkan kopi bubuk
3. Campurkan dengan bubuk kunyit
4. Tuangkan minyak zaitun dan perasan lemon
5. Aduk semua bahan hingga tercampur rata dan memiliki tekstur kental.
Cara menggunakan:
1. Pastikan kulit area leher bersih terlebih dahulu
2. Aplikasikan scrub alami pada kulit leher hitam
3. Oleskan scrub secara merata
4. Gosok-gosokkan scrub secara perlahan hingga sel-sel kulit mati terangkat sempurna
5. Bilas scrub menggunakan air hangat
6. Kemudian bilas kembali dengan air dingin
7. Gunakan scrub ini secara rutin agar kulit leher selalu cerah dan tampak bersih.
Kunyit bisa bantu atasi kulit kering.
Tak hanya mampu mencerahkan saja, bubuk kunyit juga bisa digunakan untuk melembapkan kulit leher, lho. Kunyit memiliki sifat melembapkan alami yang membantu menjaga kelembapan kulit. Sifat melembapkan juga membantu mengurangi ketegangan dan kekeringan pada kulit kering, dan membuatnya jadi lembut dan halus. Sementara itu, kandungan vitamin C dan E bisa melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.
Recommended Article
- Wajah bebas tanda penuaan, dokter ini perlihatkan cara membuat collagen booster pakai 1 bahan makanan
- Awet muda di usia 65-an, wanita ini tunjukkan cara samarkan kerutan pakai timun dicampur 1 jenis buah
- Pudar dalam 3 bulan, beauty vlogger ini hilangkan bekas jerawat dan flek hitam pakai 1 bahan makanan
- Tanpa madu dan aloe vera, wanita ini bagikan cara bikin wajah antikering pakai 2 bahan dapur
- Nggak perlu krim bleaching, cara atasi ketiak gelap dan berdaki ini cuma pakai 2 bahan dapur
- Bukan pakai kunyit, trik atasi flek hitam agar wajah cerah merata ini cuma dengan 1 jenis umbi-umbian