Tampil kece dan effortless, ini 7 potret natural makeup Syifa Hadju saat girls trip di Singapura

Instagram/@syifahadju
Brilio.net - Syifa Hadju kembali mencuri perhatian publik, kali ini bukan lewat layar kaca, melainkan dari momen liburannya ke Singapura. Aktris muda berbakat ini terlihat menikmati waktu luang bersama sahabatnya, Kesha Ratuliu dan Margin Wieheerm. Lewat unggahan di media sosial, Syifa tampak begitu bahagia menghabiskan waktu sana, sambil menjelajahi berbagai spot ikonik di sana.
Yang tak kalah menarik adalah gaya busana Syifa selama liburan. Ia tampil memesona dengan setelan pendek berbahan tweed berwarna biru pastel yang memberi kesan elegan namun tetap santai. Outfit tersebut dipadukan dengan inner putih dan tas slingback berdesain klasik yang menambah kesan feminin. Penampilannya seolah menunjukkan bahwa gaya liburan pun bisa tetap modis tanpa terlihat berlebihan.
Tapi nggak cuma fashion, gaya makeup Syifa juga turut menarik perhatian. Dengan natural makeup, kekasih El Rumi ini tampil effortless namun tetap stylish. Syifa cenderung memilih warna-warna yang soft untuk riasannya saat liburan kali ini.
Nah, penasaran seperti apa potret natural makeup ala Syifa Hadju kali ini? Yuk simak ulasannya lebih lanjut yang telah briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber pada Senin (7/7).
1. Alih-alih menggunakan base makeup yang berat, Syifa memilih complexion yang ringan dan tetap flawless. Kulit wajahnya tampak mulus dengan hasil akhir natural dan dewy.
foto: Instagram/@syifahadju
2. Alisnya juga dibentuk rapi dengan warna cokelat lembut. Bentuknya mengikuti garis alis asli tanpa kesan terlalu tajam.
foto:Instagram/@syifahadju
3. Riasan mata minimalis dengan nuansa earthy. Eyeshadow samar dan eyeliner tipis memberi kesan mata yang hidup tanpa terlihat berat.
foto: Instagram/@syifahadju
4. Bulu matanya dibuat lentik tapi tetap natural hanya mengandalkan maskara. Efek ini membuat mata terlihat lebih segar dan terbuka.
foto:Instagram/@syifahadju
5. Untuk riasan bibir, Syifa memilih lipstik berwarna nude pink yang kalem. Cocok dengan keseluruhan look yang simpel dan elegan.
foto: Instagram/@syifahadju
6. Berfoto dengan Kesha dan Margin, Syifa tampak sangat chic. Baik fashion maupun makeup nya memancarkan aura elegan dan berkelas.
foto: Instagram/@kesharatuliu05
7. Gaya natural makeup Syifa kali ini sangat fresh dan bisa dijadikan inspirasi makeup saat liburan, lho.
foto: Instagram/@marginw
-
Diet Dulu tambun, ini 9 transformasi Ery Makmur 'Awasa Ada Sule' sukses turunkan bobot 30 kg dalam 10 bulan
Annathiqotul Laduniyah -
Lulu Tobing Lulu Tobing menolak tua di usia 47 tahun, ini perawatannya bikin kulit kenyal, bebas tanda penuaan
Annathiqotul Laduniyah -
Shenina Cinnamon Pede dengan kulit sawo matang, intip daily makeup natural ala Shenina Cinnamon andalkan produk lokal
Annathiqotul Laduniyah -
Makeup Ubah Penampilan Transformasi makeup cewek bermata lazy eyes dirias ala semi-bold, hasilnya malah mirip Mahalini
Anindya Kurnia -
Kuis [KUIS] Rayakan Kemerdekaan dengan busana merah putih ala seleb, cek buat tahu kamu cocoknya yang mana
Hapsari Afdilla -
Yuni Shara Bantah oplas di usia 50-an, terungkap rahasia wajah awet muda Yuni Shara cuma pakai 3 bahan alami
Anindya Kurnia