Wajah 10 tahun tampak muda, ini trik cegah bintik hitam di wajah hanya pakai masker dari 1 jenis buah

Wajah 10 tahun tampak muda, ini trik cegah bintik hitam di wajah hanya pakai masker dari 1 jenis buah

Seperti yang ditunjukkan kanal YouTube Busu Tivi. Pemilik channel YouTube tersebut menunjukkan cara membuat masker alami dari jambu air.Menurutnya, buah satu ini ampuh mengatasi bintik hitam, karena kandungan antioksidan di dalamnya dapat melawan radikal bebas.

Tak hanya itu, kandungan vitamin C di dalamnya juga dapat mencerahkan bintik hitam, meningkatkan produksi kolagen, dan mengencangkan kulit secara alami. Di sisi lain, kandungan air yang tinggi dapat melembapkan kulit dan menyegarkan.

Lantas bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak tutorial yang dibagikan oleh pengguna YouTube Busu Tivi, dilansir briliobeauty.net pada Selasa (29/5).

Bahan-bahan:

trik cegah bintik hitam di wajah berbagai sumber

foto: YouTube/busu tivi

1. 4 buah jambu air

Cara membuat:

trik cegah bintik hitam di wajah berbagai sumber

foto: YouTube/busu tivi

1. Cuci bersih empat buah jambu biji
2. Parut keempat buah tersebut hingga halus
3. Aplikasikan pada seluruh permukaan wajah yang sudah dibersihkan
4. Diamkan kurang lebih 15 hingga 20 menit
5. Bersihkan dan bilas menggunakan air biasa.

Di sisi lain, agar bintik hitam pada wajah ini teratasi dengan cepat, gunakan masker dari satu jenis buah ini secara rutin. Setidaknya, kamu bisa menggunakan masker alami ini tiga kali dalam seminggu. Sementara itu, unggahan video tersebut pun menuai perhatian hingga ditonton kurang lebih 204 pengguna YouTube.

(brl/mal)

tags

STORIES