Tanpa pakai scrub oatmeal, ini cara bikin pori wajah mengecil dan bersih optimal dengan 1 jenis rempah

Tanpa pakai scrub oatmeal, ini cara bikin pori wajah mengecil dan bersih optimal dengan 1 jenis rempah

Seperti yang dibagikan oleh pemilik akun TikTok @harres45 pada 3 Juni 2023, yang berisi tentang cara bikin pori wajah mengecil dan bersih optimal dengan 1 jenis rempah. Rempah yang dimaksud adalah serai.

"Mencuci wajah setiap hari dengan air hangat dengan pembersih berbasis sereh, dapat membantu membersihkan pori-pori dari kotoran dan kuman. Hal ini juga bisa membersihkan kulit dari bakteri pemicu jerawat, jerawat dan bintik hitam, memudarkan bekas jerawat," tulisnya sebagai keterangan video, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @harres45, Selasa (14/11).

Pori wajah mengecil dan bersih optimal dengan 1 jenis rempah Berbagai sumber

foto: freepik.com

Serai atau sereh merupakan tanaman yang sering digunakan sebagai rempah dapur. Selain dapat memberikan aroma dan rasa masakan yang lezat, serai ternyata memiliki segudang manfaat untuk kulit wajah lho.

Salah satunya adalah merawat kebersihan pori-pori. Ini berkat kandungan nutrisi seperti vitamin A, vitamin C, folat, zat besi, magnesium, tembaga, potassium, kalsium, dan mangan.

Berkat kandungan tersebut, serai bisa dimanfaatkan untuk mengatasi pori-pori besar di wajah. Melansir dari Marieclarie, kandungan vitamin A dan C pada serai dikenal sangat bagus untuk bikin wajah jadi lebih bercahaya.

Selain itu, serai juga memiliki sifat astringen yang dipercaya ampuh dalam mengecilkan pori-pori dan membersihkan kotoran yang tersumbat. Kandungan tersebut juga bisa menjaga kadar minyak di kulit wajah supaya lebih seimbang dan tidak berlebihan.

Pori wajah mengecil dan bersih optimal dengan 1 jenis rempah Berbagai sumber

foto: TikTok/@harres45

Hanya dengan serai saja kamu bisa membuat face mist yang efektif untuk membersihkan dan mengecilkan ukuran pori-pori wajah. Sehingga kamu akan mendapatkan wajah yang mulus bebas komedo dan jerawat. Yuk, simak cara membuat dan mengaplikasikannya.

Bahan:

1. 2 batang serai
2. 1 gelas air

Pori wajah mengecil dan bersih optimal dengan 1 jenis rempah Berbagai sumber

foto: TikTok/@harres45

Cara membuat dan mengaplikasikan:

1. Cuci serai terlebih dahulu sampai bersih
2. Potong serai menjadi 2 bagian kemudian geprek bagian batangnya
3. Tuangkan air pada panci lalu tambahkan serai
4. Panaskan hingga mendidih dan air berubah jadi kekuningan
5. Matikan kompor lalu saring air rebusan serai
6. Tunggu sampai dingin
7. Setelah dingin, tuangkan kedalam botol spray
8. Semprotkan pada wajah secara menyeluruh setelah mencuci wajah
9. Gosok-gosok menggunakan kapas untuk memaksimalkan kebersihan pori-pori
10. Simpan face mist di kulkas agar lebih awet
11. Gunakan face mist ini secara rutin setiap pagi dan malam hari sebelum tidur.

@harres45 Mencuci wajah setiap hari dengan air hangat dengan pembersih berbasis sereh, dapat membantu membersihkan pori-pori dari kotoran dan kuman. Hal ini juga bisa membersihkan kulit dari bakteri pemicu jerawat, jerawat dan bintik hitam, memudarkan bekas jerawat #alami #facemist #diy #bikinsendiri #glowing FEEL THE GROOVE - Queens Road, Fabian Graetz

(brl/lea)

tags

STORIES