Tanpa madu, cara atasi kerutan pakai aloe vera gel ditambah 2 bahan alami ini bikin kulit awet muda

Tanpa madu, cara atasi kerutan pakai aloe vera gel ditambah 2 bahan alami ini bikin kulit awet muda

Meski begitu, nyatanya ada bahan lain yang tak kalah efektif dari madu lho. Seperti video yang diunggah oleh pemilik akun TikTok @mushtaqhussain769 pada 17 Agustus 2023, yang berisi tentang cara atasi kerutan pakai aloe vera gel ditambah 2 bahan alami yang bikin kulit awet muda. Bahan alami yang dimaksud adalah vitamin E dan teh hijau.

"Green tea remedy for Reducing Wrinkles & Fine Lines (Obat teh hijau untuk Mengurangi Keriput & Garis Halus)," tulis sang pemilik akun dalam video unggahan, yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @mushtaqhussain769, Rabu (13/3).

Atasi kerutan pakai aloe vera gel tambah 2 bahan alami Berbagai sumber

foto: freepik.com

Kandungan aloe vera gel untuk mengatasi kerutan di wajah

Aloe vera gel adalah tanaman herbal yang dikenal manfaatnya untuk membuat kulit tampak lebih kencang dan awet muda. Dikutip dari Style Craze, aloe vera gel memiliki kandungan sel fibroblast yang bisa meresap ke dalam kulit.

Sel fibroblast ini bertujuan untuk mengencangkan kulit yang sudah kendur. Zat tersebut bisa memperbaiki kulit, termasuk mengurangi tampilan kerutan dan garis-garis halus. Tak hanya itu saja, bahan alami ini juga efektif untuk menjaga kulit tetap lembap dan terhidrasi.

Manfaat kapsul vitamin E untuk mengencangkan kerutan di wajah

Vitamin E merupakan antioksidan yang mampu menjaga kesehatan kulit sehingga dapat digunakan untuk mengencangkan kulit. Manfaat vitamin E untuk kulit, antara lain dapat membantu memperbaiki tekstur kulit, menyamarkan hiperpigmentasi, hingga tanda penuaan seperti kerutan dan garis halus.

Fungsi antioksidan inilah yang dapat memengaruhi sirkulasi darah sehingga membuat kulit tampak lebih awet muda. Itu sebabnya, orang yang rutin menggunakan produk skincare dengan kandungan vitamin E akan merasa kulitnya lebih kencang dan terbebas dari penuaan dini.

Teh hijau atau green tea bermanfaat untuk mengencangkan wajah dan mencegah munculnya kerutan

Teh hijau sudah dikenal secara luas karena khasiatnya dalam meningkatkan kesehatan dan kecantikan kulit. Teh hijau mengandung polifenol, katekin, dan sifat antioksidan yang tinggi, sehingga memiliki sifat anti-penuaan dan anti-inflamasi alami.

Kandungan antioksidan dalam teh hijau dipercaya mampu membantu melawan radikal bebas yang merusak kulit. Bahkan kandungan polifenol dalam teh hijau juga efektif merangsang produksi kolagen sehingga elastisitas dan kekencangan kulit tetap terjaga.

Dengan ketiga bahan alami tersebut, kamu bisa membuat masker wajah yang diklaim efektif untuk mengatasi kerutan sekaligus mengencangkan wajah. Penggunaan yang rutin, akan membuat wajah jadi tampak awet muda. Ini cara membuat dan menggunakannya.

Atasi kerutan pakai aloe vera gel tambah 2 bahan alami Berbagai sumber

foto: TikTok/@mushtaqhussain769

Bahan:

- 1 sendok makan aloe vera gel
- 1 kapsul vitamin E
- Sejumput teh hijau

Cara membuat dan menggunakan:

1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah
2. Aduk ketiga bahan tersebut sampai tercampur merata
3. Pindahkan pada jar penyimpanan
4. Cuci wajah terlebih dahulu dan pastikan bersih dari kotoran serta sisa makeup yang menempel
5. Aplikasikan masker pada wajah secara menyeluruh

Atasi kerutan pakai aloe vera gel tambah 2 bahan alami Berbagai sumber

foto: TikTok/@mushtaqhussain769

6. Pijat-pijat dengan lembut agar masker lebih meresap
7. Lakukan cara ini dengan rutin setiap hari sebelum tidur untuk mendapatkan hasil yang optimal
8. Bilas saat pagi harinya menggunakan air sampai bersih, dan kamu akan mendapatkan wajah yang kenyal dan awet muda.

@mushtaqhussain769 #viralvideo #homeremedy #skincare #tiktok Guli Mata - Saad Lamjarred & Shreya Ghoshal & Rajat Nagpal

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES