Tanpa krim antiaging, cara atasi wajah keriput dan kendur ini cuma pakai 3 bahan dapur

Tanpa krim antiaging, cara atasi wajah keriput dan kendur ini cuma pakai 3 bahan dapur

Dalam video tersebut, sang wanita Pakistan membagikan tentang cara atasi wajah keriput dan kendur cuma pakai 3 bahan dapur. Bahan dapur yang dimaksud adalah yoghurt, telur, dan bubuk kunyit.

"Face mask remedy for glowing & tight skin (Perawatan masker wajah untuk kulit bercahaya & kencang)," tulisnya dalam keterangan video unggahan, yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @palwashaabbasi, Senin (4/3).

Atasi wajah keriput dan kendur wanita Pakistan Berbagai sumber

foto: freepik.com

Kandungan dan manfaat yoghurt untuk penuaan kulit

Yoghurt adalah salah satu produk olahan susu yang ternyata bisa dimanfaatkan untuk mengatasi penuaan pada kulit, seperti wajah keriput dan kendur. Bahan alami ini diperkaya dengan kandungan vitamin dan mineral yang sering digunakan dalam banyak produk perawatan kulit, termasuk seng, vitamin B, kalsium, serta asam laktat. Kandungan asam laktat-nya juga merupakan bahan yang sering digunakan dalam banyak produk perawatan kulit antiaging dan pencerah kulit.

Kenapa telur bisa mengatasi keriput dan wajah kendur?

Seperti yang diketahui bahwa telur adalah sumber protein alami yang memiliki beragam manfaat untuk kesehatan. Namun, bahan alami yang satu ini juga ampuh mengatasi berbagai permasalahan kulit. Seperti kulit kusam dan munculnya tanda-tanda penuaan. Protein dalam telur membantu merawat sel-sel kulit agar tetap sehat dan menjadikan kulit tampak lebih glowing.

Selain itu, kandungan vitamin dan mineral pada telur juga mampu mengurangi tampilan pori-pori kulit wajah yang tampak membesar. Bahkan penggunaan masker telur secara rutin juga dipercaya dapat mencegah hiperpigmentasi dan penuaan pada kulit. Vitamin A pada putih telur sangat ampuh mengurangi kerutan di wajah dan menyamarkan garis halus, serta bisa mencegah timbulnya keriput.

Kandungan antioksidan dan kurkumin dalam kunyit untuk atasi penuaan pada wajah

Rempah dapur berwarna kuning yang disebut dengan kunyit ini punya berbagai manfaat untuk kecantikan kulit. Menurut Healthline, manfaat kunyit ini berkat kandungan komponen bioaktif kurkumin yang terkandung di dalamnya. Kurkumin memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan.

Nah, kandungan kurkumin dan antioksidan di dalamnya inilah yang mampu mengatasi serta mengurangi keriput maupun garis halus di wajah. Tak hanya itu saja, kurkumin di dalamnya juga akan membantu merangsang pembentukan kolagen dan membuat kulit kendur jadi lebih kencang.

Cukup dengan tiga bahan tersebut, kamu bisa membuat masker wajah yang dipercaya mampu mengatasi keriput dan wajah kendur. Pemakaian yang rutin juga akan membuat wajahmu glowing secara alami. Yuk, simak cara membuat dan menggunakannya.

Atasi wajah keriput dan kendur wanita Pakistan Berbagai sumber

foto: TikTok/@palwashaabbasi

Bahan:

- 2 sendok makan yoghurt
- 1 butir telur
- 1/2 sendok teh bubuk kunyit

Cara membuat dan menggunakan:

1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah
2. Aduk ketiga bahan tersebut sampai tercampur merata
3. Cuci wajah terlebih dahulu dan pastikan bersih dari kotoran serta sisa makeup
4. Aplikasikan masker pada wajah dan leher secara menyeluruh

Atasi wajah keriput dan kendur wanita Pakistan Berbagai sumber

foto: TikTok/@palwashaabbasi

5. Diamkan sampai kering atau sekitar 20-25 menit
6. Bilas menggunakan air hangat sampai bersih
7. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer andalan
8. Lakukan cara ini dengan rutin 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan wajah yang kencang dan awet muda.

@palwashaabbasi Face mask remedy for glowing & tight skin #fyp #fyp #foryoupage #foryouofficial #skincare #skinroutine #homeremedy #diy #viral #skinasmr She Share Story (for Vlog) -

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES