Tanpa gunakan masker, ini trik hilangkan flek hitam akibat penuaan pakai krim dari 1 bunga

Tanpa gunakan masker, ini trik hilangkan flek hitam akibat penuaan pakai krim dari 1 bunga

Selain itu, kamu juga bisa merawat wajah dengan menggunakan berbagai metode, salah satunya adalah mengaplikasikan krim yang terbuat dari bahan alami yaitu gel lidah buaya dan bunga saffron.

Lidah buaya memiliki sifat antiinflamasi, yang membantu meredakan iritasi dan meredakan peradangan pada kulit. Adanya kandungan air yang tinggi dalam lidah buaya membantu menjaga kelembapan kulit, yang penting dalam merawat kulit kering atau yang rusak. Dilansir briliobeauty.net dari bebeautiful.in, gel lidah buaya ini mengandung vitamin E dan antioksidan yang bisa mencerahkan flek hitam.

Sedangkan bunga saffron atau memiliki nama lain za'faran ini memiliki sifat antiinflamasi yang bisa mengurangi peradangan pada kulit. Tak hanya itu, bunga ini mampu meningkatkan aliran darah ke kulit, sehingga bisa memperbaiki tekstur kulit dan menyamarkan flek hitam. Lalu, adanya sifat antioksidan bisa melindungi kulit dari radikal bebas.

Hanya dengan menggunakan kedua bahan tersebut, flek hitam akibat penuaan ini bisa tersamarkan. Nah, tertarik untuk membuat dan menggunakan krim dari bahan-bahan di atas? Bagi kamu yang ingin mencobanya, yuk simak langkah-langkah di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net himpun dari kanal YouTube Simmi_glamourtips, Rabu (27/12).

(brl/ola)

tags

STORIES