Tanpa aplikasikan semir, wanita ini bagikan cara cegah rambut beruban pakai 1 bahan minuman

Tanpa aplikasikan semir, wanita ini bagikan cara cegah rambut beruban pakai 1 bahan minuman

Jalan alternatifnya, kamu bisa menggantikan semir rambut dengan hair spray yang terbuat dari bahan alami. Langkah ini seperti yang dibagikan oleh pengguna YouTube @superprincessjo, Jumat (19/4). Dalam unggahan video di kanal YouTubenya @superprincessjo hanya memanfaatkan teh hitam atau black tea yang biasa digunakan sebagai bahan minuman.

Dilansir dari healthline.com,Sabtu (20/4) black tea mengandung zat yang disebut polifenol, terutama theaflavin dan thearubigin, yang telah terbukti merangsang produksi melanin dalam folikel rambut. Dengan meningkatkan produksi melanin, black tea membantu menjaga warna alami rambut dan mengurangi kemunculan uban.

Tak hanya itu, adanya antioksidan dalam black tea dapat membantu melindungi rambut dari kerusakan akibat radikal bebas dan paparan lingkungan yang merugikan. Nah, antioksidan ini membantu menjaga kelembapan alami rambut dan mencegahnya menjadi kering dan rapuh.

Kandungan antiinflamasi dalam black tea juga bermanfaat bagi kulit kepala. Dengan meredakan peradangan dan iritasi, black tea membantu menciptakan lingkungan yang sehat untuk pertumbuhan rambut yang kuat dan mencegah kerontokan.

Itulah manfaat dari black tea untuk cegah munculnya uban. Nah, lantas bagaimana cara membuat hairspray dari bahan minuman? Bagi kamu yang penasaran, yuk simak langkah-langkah di bawah ini:

Bahan dan alat:

cara atasi rambut beruban pakai teh hitam. berbagai sumber

foto: YouTube/@superprincessjo

- 1 cup air putih
- 2 sendok makan teh hitam
- Botol spray bersih

Cara membuat:

cara atasi rambut beruban pakai teh hitam. berbagai sumber

foto: YouTube/@superprincessjo

1. Siapkan panci di atas kompor
2. Tuangkan air putih
3. Masukkan teh hitam
4. Rebus semua bahan hingga mendidih
5. Angkat dan dinginkan air rebusan
6. Tuangkan ke dalam botol spray
7. Hair spray siap digunakan untuk hilangkan rambut beruban.

Cara menggunakan:

cara atasi rambut beruban pakai teh hitam. berbagai sumber

foto: YouTube/@superprincessjo

1. Belah rambut menjadi beberapa bagian
2. Semprotkan hairspray secara merata ke seluruh rambut
3. Pijat-pijat kulit kepala hingga beberapa menit
4. Tunggu selama 30 menit
5. Bilas rambut menggunakan air hangat
6. Keringkan menggunakan handuk kering
7. Gunakan trik ini secara rutin dua hingga tiga kali dalam seminggu, agar rambut beruban luntur.

Rambut berkilau dengan black tea.

Selain manfaat di atas, black tea juga bisa bikin rambut kamu jadi berkilau. Black tea mengandung tanin, yang merupakan senyawa alami yang dapat membantu meratakan kutikula rambut. Kutikula adalah lapisan luar rambut yang terdiri dari sel-sel yang menutupi batang rambut. Ketika kutikula rambut merata, cahaya lebih mudah memantul dari permukaannya, menciptakan kesan rambut yang lebih berkilau.

Selain itu, black tea juga mengandung antioksidan dan nutrisi yang dapat membantu menjaga kesehatan rambut secara keseluruhan. Dengan merawat rambut dengan black tea secara teratur, rambut kamu dapat terhindar dari kerusakan dan membuatnya terlihat lebih sehat dan berkilau.

(brl/lea)

tags

STORIES