Tanpa air beras, trik memutihkan wajah penuh noda hitam ini cuma pakai 1 ekstrak buah

Tanpa air beras, trik memutihkan wajah penuh noda hitam ini cuma pakai 1 ekstrak buah

Salah satunya adalah dengan menggunakan campuran buah tomat bersama air mawar dan gel aloe vera, seperti yang ditunjukkan oleh @beautywithfarhat di Instagram, dilansir briliobeauty.net pada Rabu (14/2).

Mengapa tomat efektif dalam mengatasi problematika noda di kulit?

memutihkan hitam ini  Instagram

foto: freepik.com

Disadur dari laman Purplle, tomat merupakan buah yang kaya akan kandungan berupa likopen dan vitamin. Likopen merupakan senyawa dengan sifat antioksidan kuat yang dapat melawan efek negatif dari radikal bebas dan sinar matahari, sehingga dapat membantu mengurangi produksi melanin yang menyebabkan kemunculan noda hitam.

Selain itu, tomat juga merupakan buah penuh zat vitamin A dan C yang dikenal efektif membantu merangsang produksi kolagen sekaligus meregenerasi kulit, sehingga dapat membuat wajah cerah dan bebas noda hitam dalam prosesnya.

Apa fungsi air mawar dan aloe vera dalam racikan ini?

memutihkan hitam ini  Instagram

foto: freepik.com

Sementara itu, air yang diekstraksi dari bunga mawar mengandung banyak komponen vitamin dan asam lemak esensial. Vitamin E misalnya, memiliki khasiat antioksidan yang efektif melawan radikal bebas dan mencegah penuaan dini.

Di sisi lain, senyawa vitamin A di dalamnya dapat membantu menstimulasi regenerasi sel kulit. Tidak hanya itu, vitamin C dalam bunga mawar juga dapat membantu mencerahkan kulit dengan mengurangi produksi melanin dalam kulit. Hal ini membuat bunga mawar dapat mencerahkan kulit secara bertahap dengan baik.

memutihkan hitam ini  Instagram

foto: freepik.com

Aloe vera sendiri adalah tanaman yang sudah dikenal luas karena khasiat gel di dalamnya yang bagus untuk merawat kulit. Dilansir dari situs PSRI Hospital, gel aloe vera mengandung banyak vitamin, mineral, dan antioksidan yang membantu meredakan peradangan, menyegarkan kulit, dan memberikan efek mencerahkan. Aloe vera juga membantu menutrisi dan menjaga kelembapan kulit tanpa meninggalkan rasa lengket, sehingga nyaman digunakan pada kulit.

Ketiga bahan di atas bisa kamu manfaatkan dengan cara sebagai berikut.

Alat dan bahan:

1. 1 sendok makan air mawar
2. 1 sendok makan gel aloe vera
3. 1 buah tomat segar
4. Blender
5. Wadah kecil

Langkah pengerjaan:

memutihkan hitam ini  Instagram

foto: Instagram/@beautywithfarhat

1. Potonglah 1 buah tomat segar, lalu haluskan dengan blender.
2. Saringlah ekstrak tomat tersebut, lalu masukkan sedikit ke dalam wadah kecil.
3. Tambahkan 1 sendok makan gel aloe vera dan air mawar setelahnya.
4. Aduk seluruh bahan hingga konsistensinya merata.
5. Oleskan racikan ini sebagai masker di wajah yang telah dibersihkan secara menyeluruh.
6. Lakukan selama 5 menit, lalu diamkan hingga menyerap selama lebih kurang 2 jam.
7. Bila dirasa cukup, bilas sisa racikan ini dengan air hingga bersih dari sisa residu.
8. Gunakan secara rutin untuk mendapatkan hasil wajah yang cerah dari noda hitam.

(brl/lea)

tags

STORIES