Kulit bebas iritasi, ini cara membuat masker untuk atasi kemerahan pada wajah pakai 1 bahan makanan

Kulit bebas iritasi, ini cara membuat masker untuk atasi kemerahan pada wajah pakai 1 bahan makanan

Sedangkan madu juga merupakan bahan yang dikenal mampu menenangkan wajah dengan kandungan di dalamnya. Secara alami, madu terbuat dari aktivitas enzim, materi tanaman, dan bakteri hidup yang bersatu dan menciptakan bahan dengan banyak kegunaan praktis. Nah, proses unik yang menghasilkan madu itulah yang membuatnya bisa memberikan manfaat luar biasa untuk kecantikan.

Madu mengandung antiinflamasi yang bisa membantu mengurangi kemerahan akibat iritasi dan peradangan serta pembengkakan jerawat. Selain itu, sifat antibakterinya juga bisa membantu melawan bakteri penyebab jerawat, terutama yang mengandung propolis.

Tak terkecuali dengan air mawar yang mengandung antiradang, antimikroba, dan antioksidan di dalamnya. Berbagai senyawa ini dipercaya memiliki efek positif untuk kulit. Salah satu manfaat dari air mawar adalah meredakan iritasi. Pasalnya, air mawar dipenuhi dengan senyawa antiradang yang kuat untuk mengatasi beragam kondisi medis, baik internal maupun eksternal.

Bahkan, fungsi air mawar disebut-sebut dapat membantu meringankan iritasi yang disebabkan eksim dan rosacea. Kegunaan air mawar untuk wajah lainnya adalah mengatasi kemerahan pada kulit dan mempertahankan corak alaminya. Pasalnya, senyawa antiradang dalam air mawar dipercaya mampu meredakan kemerahan dan pembengkakan kulit.

Nah, dengan bahan-bahan tersebut kamu bisa membuat masker wajah guna meredakan peradangan dan kemerahan pada kulit yang mengalami iritasi. Meskipun dari bahan-bahan alami, jika digunakan secara rutin maka hasilnya tak kalah efektif dengan perawatan di klinik kecantikan lho. Berikut cara membuatnya.

Cara membuat masker untuk atasi kemerahan pada wajah pakai 1 bahan makanan Berbagai sumber

foto: TikTok/@salmeen_c

Bahan:

1. 1 sendok makan oatmeal yang sudah dihaluskan menjadi bubuk
2. 2 tetes madu
3. Air mawar secukupnya

Cara membuat:

Cara membuat masker untuk atasi kemerahan pada wajah pakai 1 bahan makanan Berbagai sumber

foto: TikTok/@salmeen_c

1. Campur ketiga bahan yang sudah disebutkan pada wadah.
2. Aduk ketiganya sampai tercampur merata dan berbentuk seperti pasta.
3. Aplikasikan pada wajah yang sudah bersih secara menyeluruh.
4. Diamkan selama 10 menit lalu bilas menggunakan air sampai bersih.
5. Gunakan masker ini secara rutin 2-3 kali seminggu atau setiap hari untuk hasil yang optimal.

@salmeen_c #diyskincare #diyfacemask #facemaskrecipe #skincaremasks #irritatedskin #sensitiveskin Drinks - Cyn

(brl/jad)

tags

Advertising
Advertising
STORIES