Jangan pakai merkuri, ini trik dapatkan kulit bebas daki dan flek hitam dengan 2 jenis tepung

Jangan pakai merkuri, ini trik dapatkan kulit bebas daki dan flek hitam dengan 2 jenis tepung

Brilio.net - Menghabiskan waktu di luar ruangan, membuat kulit rentan menjadi kotor. Hal ini umumnya disebabkan oleh faktor-faktor seperti paparan sinar matahari, debu, dan polusi lainnya yang menyentuh lapisan kulit. Kulit pun akan mengalami proses penggelapan, sehingga terkesan tidak bersih.

Kondisi ini terjadi lantaran sinar matahari dapat merangsang sel melanosit dalam kulit untuk memproduksi melanin (pigmen warna kulit) sebagai mekanisme perlindungan kulit untuk melawan kerusakan akibat sinar matahari. Meski begitu, hal ini juga akan menyebabkan melanin terakumulasi menjadi kumpulan pigmen sehingga membentuk spot gelap yang dikenal sebagai flek hitam.

Di sisi lain, penggelapan warna kulit juga dapat dipengaruhi oleh penumpukan daki - sisa sel kulit matiyang masih menempel akibat tidak berjalan baiknya proses regenerasi kulit. Nah, daki ini juga berkontribusi pada penggelapan kulit karena bercampur dengan polusi eksternal, keringat, dan minyak wajah, sehingga membuat kulit menjadi kasar, kusam, dan terlihat kurang menarik.

Salah satu bahan kimia terkenal yang dapat mencerahkan kulit secara instan adalah merkuri, suatu komponen yang kerap ditemukan dalam skincare abal-abal. Meskipun dapat memberikan hasil cepat, penggunaannya dapat mengakibatkan iritasi serius pada kulit. Lebih lanjut, merkuri dapat diserap oleh tubuh melalui kulit dan masuk ke dalam aliran darah, yang dapat menyebabkan keracunan merkuri dan mengganggu fungsi vital organ dan saraf di dalam tubuh.

Nah, daripada kamu menggunakan produk yang nggak jelas untuk mengatasi kedua masalah di atas, kamu bisa banget mencoba menggunakan bahan-bahan alami sebagai solusi alternatif dalam mengangkat daki dan mencerahkan kulit. Salah satunya seperti menggunakan campuran tepung beras, tepung gram, dan lemon sebagaimana dilansir briliobeauty.net dari @organic_beauty0037 pada Rabu (1/11) di Instagram.

(brl/ola)

tags

STORIES