Hanya pakai 2 bahan minuman, ini trik hilangkan bekas luka kaki gigitan nyamuk agar kulit jadi mulus

Hanya pakai 2 bahan minuman, ini trik hilangkan bekas luka kaki gigitan nyamuk agar kulit jadi mulus

Sementara itu, madu memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi yang dapat membantu membersihkan bekas luka dan mencegah infeksi. Selain itu, madu juga membantu meningkatkan produksi kolagen, yang diperlukan untuk pembentukan jaringan baru pada bekas luka.

Nah, kamu tertarik untuk menggunakan kedua bahan tersebut? Yuk, intip cara yang dibagikan oleh pengguna YouTube Wulan Husna, Rabu (12/4).

Bahan-bahan:

trik hilangkan bekas luka kaki gigitan nyamuk berbagai sumber

foto: YouTube/Wulan Husna

1. 2 Teh celup.
2. Madu murni.

Cara membuatnya:

trik hilangkan bekas luka kaki gigitan nyamuk berbagai sumber

foto: YouTube/Wulan Husna

1. Ambil terlebih dahulu serbuk teh tersebut dan tuangkan pada wadah bersih.
2. Tambahkan madu kurang lebih satu sendok.
3. Aduk kedua bahan tersebut hingga tercampur rata.
4. Aplikasikan pada kaki yang luka.
5. Diamkan kurang lebih 15 menit.
6. Kemudian gosok secara perlahan kurang lebih tiga menit.
7. Bilas menggunakan air biasa.

Agar hasil bekas luka tersebut cepat hilang, kamu bisa menggunakan cara ini secara rutin yaitu tiga kali dalam seminggu. Sementara itu, unggahan video tersebut pun ditonton hingga 767 ribu dan 12 like dari pengguna YouTube.

"Terimkasih kak tutorianya...semoga berhasil dan menjadi ladang amal buat kakak, Aamiin.." tulis akun @Anik Lp2ibrawijaya.

"Sangat berguna dan akhirnya bekas koreng atau luka di kaki saya lama kelamaan menjadi tambah tipis dan agak menghilangkan.terima kasih kak tutorial nya sangat berguna," akun @AKUNE Bintang berkomentar.

"Makasi buat konten nya Kebetulan aku banyak bekas luka," imbuh akun @Tensiana daneli Daneli.

(brl/far)

tags

Advertising
Advertising
STORIES