Bukan pakai aloe vera gel, ini trik menenangkan wajah sensitif pakai masker dari 1 jenis bahan minuman

Bukan pakai aloe vera gel, ini trik menenangkan wajah sensitif pakai masker dari 1 jenis bahan minuman

Teh hijau juga memiliki sifat antiinflamasi. Ini karena kandungan polifenol teh yang tinggi. Sifat antiinflamasi pada teh hijau dapat membantu mengurangi iritasi, kemerahan pada kulit, dan pembengkakan. Karena sifat antiinflamasinya, teh hijau kerap digunakan dalam industri kecantikan untuk menenangkan iritasi dan gatal pada kulit sensitif.

Begitupun dengan madu yang juga terkenal dengan manfaatnya untuk menenangkan kulit sensitif. Madu memiliki sifat antiinflamasi yang cocok untuk merawat dan menjaga kulit sensitif. Zat pemanis pada madu membantu menjaga kelembapan wajah dan membuat kulit tetap elastis.

Dengan begitu, tekstur kulit menjadi lebih kenyal dan sehat. Kandungan humektan pada madu juga dapat merawat kulit kering hingga mengelupas. Selain itu, kandungan zat aktif pada madu diklaim mampu mencegah kulit wajah kering dan kusam.

Trik menenangkan wajah sensitif pakai masker dari 1 jenis bahan minuman Berbagai sumber

foto: TikTok/@lauravlekaj

Nah, cukup dengan kedua bahan tersebut, kamu bisa membuat masker wajah yang diformulasikan untuk menenangkan kulit sensitif. Apabila digunakan secara rutin, kamu akan mendapatkan wajah yang lebih mulus dan bebas iritasi. Yuk, simak cara membuatnya berikut ini.

Bahan:

1. 2 kantung teh hijau
2. Madu secukupnya
3. Air secukupnya

Cara membuat:

Trik menenangkan wajah sensitif pakai masker dari 1 jenis bahan minuman Berbagai sumber

foto: TikTok/@lauravlekaj

1. Masukkan 1 kantung teh hijau pada wadah lalu seduh dengan air hangat secukupnya, kemudian sisihkan.
2. Tuangkan 1 kantung teh hijau pada wadah yang lain lalu tambahkan madu secukupnya.
3. Aduk kedua bahan tersebut sampai tercampur merata dan bertekstur seperti pasta.
4. Aplikasikan pada wajah yang sudah bersih secara menyeluruh.
5. Gosok-gosok dengan lembut dan diamkan selama 15 menit.
6. Gunakan air rendaman teh hijau untuk membilas masker.
7. Kamu juga bisa menggunakan kantung teh hijau bekas rendaman untuk di aplikasikan pada wajah.
8. Terakhir, gunakan pelembap untuk membuat kulit tetap terhidrasi.
9. Gunakan masker ini secara rutin 2-3 kali seminggu untuk hasil yang optimal.

@lauravlekaj I swear by this mask for my sensitive skin #fyp #facemask #natural #sensitiveskin original sound - PonderMusic

(brl/jad)

tags

STORIES