Bukan dikelupas, ini 7 cara mengatasi bibir kering karena sunburn

Bukan dikelupas, ini 7 cara mengatasi bibir kering karena sunburn

1. Kompres Dingin.

Cara mengatasi bibir kering Istimewa

foto: freepik.com

Ketika mengalami sunburn, kulit bibir akan menghasilkan sensasi panas seperti terbakar. Kompres dingin ini bisa kamu gunakan sebagai pertolongan pertama jika kamu merasakan sunburn pada bibir. Hal ini dikarenakan suhu dingin yang ada dapat menghambat zat-zat perangsang peradangan yang mengalir bersama aliran darah pada bibir.

2. Oleskan Pelembap Bibir.

Cara mengatasi bibir kering Istimewa

foto: freepik.com

Sunburn membuat kulit bibir semakin mengering dan tertarik. Maka dari itu kamu harus mengembalikan kelembapan bibir dengan cara mengoleskan pelembap bibir atau lip balm untuk membuat bibir tetap lembap. Untuk penanganan yang lebih baik, kamu bisa mengaplikasikan lip balm atau pelembap bibir yang mempunyai SPF 15-30 untuk melindungi bibir dari radiasi sinar matahari.

3. Oleskan Aloe Vera.

Cara mengatasi bibir kering Istimewa

foto: freepik.com

Biasanya bibir yang terkena sunburn akan terasa kering dan panas. Untuk mengatasi hal tersebut kamu bisa mengoleskan aloe vera atau gel lidah buaya pada permukaan bibir.

Hal ini dikarenakan aloe vera memiliki kandungan yang dapat menenangkan dan mendinginkan kulit sehingga dapat mengurangi rasa terbakar akibat sunburn. Selain memiliki efek yang dapat menenangkan, aloe vera juga dapat melembapkan bibir sehingga dapat membantu mengatasi bibir yang kering.

4. Hindari Menjilat Bibir.

Cara mengatasi bibir kering Istimewa

foto: freepik.com

Ketika bibir dalam kondisi kering, kebanyakan orang tanpa sadar akan menjilat bibirnya dengan tujuan untuk mengatasi hal tersebut. Namun ternyata menjilat bibir justru akan menimbulkan kondisi bibir yang semakin kering.

Hal tersebut karena menjilat bibir akan membuat air liur menjadi lebih cepat menguap, sehingga bisa menyebabkan kondisi bibir menjadi lebih kering daripada sebelum dibasahi dengan air liur.

(brl/pep)

tags

Advertising
Advertising
STORIES