Bukan dengan mentimun, begini cara hilangkan kerutan di bawah mata pakai 1 jenis sumber protein

Bukan dengan mentimun, begini cara hilangkan kerutan di bawah mata pakai 1 jenis sumber protein

Tak terkecuali dengan bubuk kopi yang juga bisa menjadi masker wajah alami yang baik untuk tubuh dan kulit wajah, lho. Hal ini karena, kopi memiliki kandungan yang kaya akan antioksidan. Oleh sebab itu, zat dalam kopi mampu menangkal berbagai radikal bebas, sehingga kulit wajah pun menjadi sehat, cerah, dan awet muda.

Antioksidan berfungsi untuk menangkal radikal bebas yang dapat membuat kulit cepat menua dan menimbulkan berbagai permasalah kulit wajah. Nah, kamu bisa menggunakan masker kopi untuk mendapatkan antioksidan tambahan. Antioksidan yang dimiliki kopi adalah polifenol.

Polifenol dapat menangkal radikal bebas yang dapat merusak kulit. Selain itu, kandungan polifenol juga dapat memperbaiki DNA yang rusak akibat sinar UV yang merupakan salah satu penyebab penuaan dini. Masker kopi dapat mengurangi tanda-tanda penuaan lainnya seperti flek hitam dan kerutan. Tak terkecuali pada kulit area mata.

Hilangkan kerutan di bawah mata pakai 1 jenis sumber protein Berbagai sumber

foto: TikTok/@prettywithlee

Nah, cukup dengan kedua bahan tersebut kamu bisa membuat masker mata yang bisa membantu mengatasi kerutan bawah mata. Apabila digunakan secara rutin, maka kamu akan mendapatkan wajah yang lebih kencang dan awet muda. Yuk, simak cara membuatnya seperti dikutip brilio.net dari TikTok @prettywithlee, Selasa (1/8).

Bahan:

1. 1 butir putih telur
2. 1 sendok makan bubuk kopi
3. Cotton pads secukupnya

Hilangkan kerutan di bawah mata pakai 1 jenis sumber protein Berbagai sumber

foto: TikTok/@prettywithlee

Cara membuat:

1. Tuangkan putih telur pada wadah
2. Tambahkan bubuk kopi lalu aduk keduanya sampai tercampur merata
3. Ambil cotton pads lalu potong menjadi 2 bagian
4. Celupkan pada campuran telur dan bubuk kopi yang sudah kamu buat
5. Aplikasikan pada area bawah mata dengan menempelkannya
6. Diamkan selama 20-30 menit kemudian lepaskan
7. Scrub bagian bawah mata menggunakan sisa masker yang masih menempel dengan gerakan lembut
8. Bilas menggunakan air sampai bersih
9. Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu setiap sebelum tidur untuk hasil yang maksimal.

@prettywithlee This will help reduce wrinkles and puffiness give it a try I love this DIY ! #diyskincare #skincarehacks #puffyeyes #diyeyemask #eyemask #beautyhacks original sound - Tyiana Lee

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES