Bikin wangi dan lembap, ini 9 rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu

Bikin wangi dan lembap, ini 9 rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu

Brilio.net - Body wash adalah jenis produk pembersih yang dirancang khusus untuk membersihkan tubuh secara menyeluruh. Body wash biasanya berbentuk cairan atau gel yang digunakan saat mandi untuk membersihkan kulit dari kotoran, minyak, dan keringat. Body wash umumnya digunakan dengan bantuan spons, kain mandi, atau tangan untuk menghasilkan busa yang melimpah dan membersihkan seluruh tubuh.

Body wash seringkali mengandung bahan-bahan yang lebih lembut dan lebih efektif dalam membersihkan kulit. Mereka dapat membantu menghilangkan kotoran dan minyak tanpa mengeringkan kulit atau meninggalkan residu sabun.

Body wash biasanya dikemas dalam botol atau wadah tertutup, menjaga kebersihan produk dan mencegah kontaminasi. Hal ini dapat membantu mencegah pertumbuhan bakteri atau kuman pada produk pembersih.

Body wash seringkali hadir dalam berbagai varian aroma yang menarik. Ini memungkinkan kamu untuk memilih aroma yang sesuai dengan preferensi pribadi dan menciptakan pengalaman mandi yang lebih menyenangkan.

Beberapa body wash mengandung bahan yang dapat membantu menjaga kelembapan kulit. Kandungan ini membantu menjaga kulit tetap lembut dan terhidrasi setelah mandi.

Berikut rekomendasi 9 body wash khusus kulit kering yang dikumpulkan briliobeauty.net dari berbagai sumber, Sabtu (13/5).

1. Lifebuoy Bw Yoghurt Care

rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu  2023 brilio.net

foto: lifebuoy.co.id

Body wash ini mengandung yogurt yang dapat membuat kulit menjadi lebih halus dan lembut. Body wash ini juga memiliki aroma yang menyegarkan.

Lifebuoy Antibacterial Body Yoghurt Care dapat menyerap hingga pori terdalam dan mengangkat kuman yang dapat menyebabkan penyakit, serta membersihkan polusi yang menempel. Kamu bis amendapatkan body wash ini dengan harga Rp 20 ribu saja lho.

2. Biore Body Foam Pure Mild

rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu  2023 brilio.net

foto: kao.com

Sabun mandi cair dari Biore ini mengandung ekstrak yogurt. Sehingga dapat membuat kulit kamu menjadi lebih lembut, glowing dan terjaga kelembapannya.

Sabun Cair dengan Perpaduan Moisture Care dan Mineral Foam ini ampuh bersihkan kotoran, sel kulit mati, dan minyak berlebih serta menjaga kelembapan alami kulit. Produk ini dibanderol dengna harga Rp 45 ribu untuk ukuran 800 ml.

3. Summerscent Honey Lush Pump

rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu  2023 brilio.net

foto: Instagram/@summerscent.offiacial

Mengandung madu dengan kualitas tinggi yang dapat memberikan kelembapan. Diperkaya dengan oat yang dapat merawat kulti dan mengecilkan pori. Selain itu kandungan very bery pada body wash ini dapat mengatasi kulit kusam dan mencerahkan kulit. Kamu bisa membeli body wash ini dengan harga Rp 50 ribu.

4. Grace and Glow Black Opium Brightening Body Wash

rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu  2023 brilio.net

foto: gracenglow.me

Body wash ini mengandung niacinamide dan glutathione. Sehingga dapat mencerahkan dan membersihkan kulit dengan aroma yang harum. Dengan menggunakan produk ini dapat membuat kulit menjadi lebih lembut dan kenyal. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 55 ribu.

5. Leivy Shower Cream Goat'S Milk

rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu  2023 brilio.net

foto: Instagram/@leivy_id

Shower cream memiliki kemampuan untuk memberikan kelembapan dua kali lebih ampuh untuk kulit kamu. Mengandung Goats Milk protein susu dan mengandung vitamin A,B & E, protein serta zat galica acid. Sehingga produk ini dapat mencerahkan sekaligus melembapkan kulit. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 65 ribu untuk ukuran 500 ml.

6. Imperial Leather Body Wash Softly

rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu  2023 brilio.net

foto: imperialleather.co.id

Dengan mengandung kebaikan alami Rose Tea dan hydrolized milk produk ini mengandung antioksidant yang dapat merawat kelembutan kulit kamu. Diperkaya dengan kandungan Triple Moisturising Complex (Glycerine, Lactic Acid dan Polyquartenium-7) dan pH netral yang telah teruji secara dermatologis. Produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 75 ribu.

7. Dettol Skincare pH-Balanced Body Wash

rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu  2023 brilio.net

foto: dettol.co.id

Sabun ini teruji klinis dapat melindungi dari kuman. Selain itu body wash ini memiliki formula yang lembut dan dapat menyeimbangkan pH kulit. Selain itu body wash ini memiliki aroma wangi yang menyegarkan. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 75 ribu.

8. Dove Deeply Nourishing Body Wash

rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu  2023 brilio.net

foto: dove.com

Body wash ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 90 ribu. Dove Body Wash mengandung Teknologi NutriumMoisture yang dapat memberikan
nutrisi hingga ke lapisan terdalam kulit sekaligus melembapkan. Selain itu produk ini memiliki formula lembut yang baik untuk kulit kamu.

9. Palmolive Naturals Milk Honey

rekomendasi body wash khusus kulit kering mulai Rp 20 ribu  2023 brilio.net

foto: palmolive.com.au

Dengan bahan dasar kualitas terbaik dapat merawat kulit sehingga lebih bersih dan lembut. Diperkaya dengan protein susu dan ekstrak madu. Sehingga formulanya yang kaya mengandung pembersih ringan yang dapat melembabkan dan merawat kulit. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 77 ribu.

(mgg/Azahra Amalia Sugiyarto)

(brl/lea)

tags

STORIES