9 Masker wajah untuk anak 11 tahun, pakai bahan alami

9 Masker wajah untuk anak 11 tahun, pakai bahan alami

Masker wajah untuk anak 11 tahun  foto: Freepik/racool_studio

Yogurt merupakan fermentasi susu yang memiliki banyak manfaat tak hanya untuk kesehatan tapi juga kecantikan. Yogurt sering dijadikan sebagai bahan alami untuk masker wajah. Di dalam yogurt terdapat kandungan asam laktat yang dapat membantu menghaluskan kulit wajah.

Kamu bisa menambahkan masker yogurt ini dengan sedikit madu. Fungsi madu di masker ini dapat bekerja sebagai pelembap dan pencerah alami. Madu juga aman digunakan bagi anak-anak yang memiliki kulit sensitif.

Cara menggunakannya, kamu bisa siapkan satu sendok yogurt dan satu sendok madu. Aduk hingga rata lalu oleskan ke wajah secara merata, diamkan selama 10 menit dan bilas dengan air biasa. Masker ini bisa digunakan satu kali dalam seminggu.

2. Pisang.

Masker wajah untuk anak 11 tahun  foto: Freepik/macrovenctor

Kamu juga bisa memanfaatkan pisang sebagai masker wajah anak untuk anak 11 tahun. Masker pisang ini cocok untuk kamu yang memiliki kulit sensitif. Bahan ini bisa ditambahkan dengan madu sebagai pelembap alami. Kandungan emolien dan sifat antibakteri di dalam madu juga dapat membersihkan kuman dan membantu mengenyalkan kulit.

Kamu bisa siapkan setengah pisang matang dan satu sendok teh madu. Aduk kedua bahan hingga menjadi pasta. Kamu bisa oleskan masker ke wajah yang sudah dibersihkan, diamkan selama 10-15 menit. Bilas wajah dengan air hangat dan keringkan dengan handuk atau tisu.

3. Mentimun.

Masker wajah untuk anak 11 tahun  foto: Freepik/jcomp

Mentimun salah satu jenis sayuran yang juga sering ada dalam bahan baku pembuatan skincare. Biasanya mentimun sering ditemukan pada masker wajah karena berfungsi untuk menghidrasi kulit. Kandungan air yang tinggi pada mentimun sangat bagus untuk kulit. Memasuki usia anak-anak pasti hobinya bermain, bahkan mereka kerap bermain di tengah teriknya matahari. Nah masker mentimun ini dapat membantu menenangkan kulit dari sengatan matahari.

Caranya dengan iris tipis mentimun, kemudian tempelkan di seluruh wajah hingga ke area mata. Diamkan selama 10 menit dan bilas dengan air. Wajah pun akan terasa segar kembali.

4. Tepung gram.

Masker wajah untuk anak 11 tahun  foto: Freepik/azerbaijan_stockers

Tepung gram adalah jenis tepung yang terbuat dari kacang Arab atau kacang garbanzo kering yang dihaluskan. Tepung ini sering diolah dalam makanan India dan Timur Tengah sebagai camilan. Untuk kesehatan sendiri, tepung ini mengandung vitamin B9, tinggi folat atau vitamin B9, protein tinggi, mangan, tembaga, magnesium, dan vitamin B1. Semua kandungan tersebut dapat mengendalikan kolesterol, membantu mengenyangkan lebih lama dibanding tepung terigu, dan dapat menangkal radikal bebas.

Tak hanya untuk kesehatan, tepung gram ini juga bisa dimanfaatkan sebagai masker wajah untuk anak 11 tahun. Masker ini dapat membantu membersihkan wajah, meratakan warna kulit, mencerahkan kulit, dan mencegah munculnya jerawat.

Caranya kamu bisa siapkan setengah cangkir tepung gram, satu sendok teh jus lemon, satu sendok teh yogurt, dan sejumput kunyit. Campur semua bahan hingga menjadi pasta lalu oleskan ke wajah yang sudah dibersihkan. Diamkan selama 15 menit dan bilas dengan air biasa.

5. Putih Telur.

Masker wajah untuk anak 11 tahun  foto: Freepik/jcomp

Kamu juga bisa membuat masker wajah untuk anak 11 tahun menggunakan putih telur. Putih telur ini membantu kulit menjadi kencang, lembap, dan ternutrisi. Siapkan satu butir putih telur lalu campurkan dengan setengah sendok madu dan empat tetes jeruk nipis. Kocok semua bahan hingga berbusa. Oleskan ke wajah secara merata dan diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat.

(brl/ola)

tags

Advertising
Advertising
STORIES