15 Rekomendasi sampo antiketombe, harga di bawah Rp 150 ribu

15 Rekomendasi sampo antiketombe, harga di bawah Rp 150 ribu

1. Good Virtues Co Anti Dandruff Care Shampoo.

Rekomendasi sampo antiketombe Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Good Virtues Co Anti Dandruff Care Shampoo merupakan sampo yang diformulasikan untuk mengatasi ketombe dan rambut rontok. Sampo antiketombe ini mengandung Habbatussauda Oil dan Vitamin B5 yang dapat membantu menghilangkan, mencegah, dan munculnya kembali ketombe dan memperkuat folikel untuk mengurangi rambut rontok.

Kemurnian Minyak Habbatus Sauda Organik yang dikenal kaya akan nutrisi alami, mineral dan antioksidan yang memperbaiki, memulihkan dan meremajakan rambut. Bahkan produk ini juga bebas dari minyak mineral, parabens, pewarna sintetis, dan tidak diuji pada hewan. Kamu bisa membelinya dengan harga Rp 57.000.

2. Pantene Anti Ketombe Sampo.

Rekomendasi sampo antiketombe Berbagai sumber

foto: pantene.co.id

Pantene Anti Ketombe Sampo memiliki manfaaat untuk menjaga kesimbangan pH kulit kepala agar dalam keadaan lembap. Sampo ini memiliki kandungan Pro-Vitamin yang bermanfaat untuk menutrisi rambut dengan baik, dan mengatasi ketombe dengan ampuh.

Selain itu terdapat pH balance yang membuat produksi sebum pada kepala menjadi terkontrol. Dengan pemakaian secara rutin, Pantene Anti Letombe akan membantu rambut kamu mengatasi ketombe dan rambut kering sekaligus. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 18.000.

3. Selsun Blue 5.

Rekomendasi sampo antiketombe Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Selsun Blue 5 diklaim ampuh untuk mengatasi ketombe yang parah pada kulit kepala kamu. Sampo anti ketombe terbaik dengan harga termurah ini memiliki kandungan Selenium Sulfida 1 persen yang sangat ampuh untuk menghilangkan ketombe kamu dengan cepat.

Terdapat pula kandungan Aloe Vaebadensis yang membuat kulit kepala menjadi lembab, sehingga dapat mencegah kerontokan. Harga yang dibanderol cukup terjangkau yaitu mulai dari Rp 45.000 sampai Rp 50.000, kamu dapat menemukan sampo ini dengan sangat mudah di Marketplace.

4. Natur Shampoo Tea Tree Oil.

Rekomendasi sampo antiketombe Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Natur Shampoo Tea Tree Oil merupakan salah satu sampo yang mengandung Tea Tree Oil yang sangat bermanfaat untuk membasmi ketombe, mencegah kulit kepala kering atau berminyak, dan menghilangkan kutu.

Tak hanya itu saja, sampo ini juga mengandung Ekstrak Ginseng yang bermanfaat untuk mengurangi rasa gatal pada kulit kepala akibat iritasi ketombe dan melindungi rambut dari paparan sinar matahari dan polusi udara. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 25.000.

5. Wardah Anti Dandruff Shampoo.

Rekomendasi sampo antiketombe Berbagai sumber

foto: wardahbeauty.com

Wardah Anti Dandruff Shampoo merupakan produk yang diformulasikan untuk wanita berhijab yang bermasalah dengan ketombe. Rambut yang selalu tertutup sehingga tidak dapat bernafas, menyebabkan kulit kepala menjadi lembap dan menimbulkan ketombe.

Hal ini berkat kandungan Tea Tree Oil dan Zinc Active yang sangat efektif menghilangkan ketombe di kulit kepala kamu, dan memberikan sensasi dingin ketika selesai pemakaian sampo ini. Terlebih sampo Wardah sudah dijamin kehalalanya, sehingga membuat rasa aman untuk menggunakannya. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 22.000.

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES