15 Rekomendasi face oil di bawah Rp 200 ribu, wajah lembap & glowing

15 Rekomendasi face oil di bawah Rp 200 ribu, wajah lembap & glowing

Brilio.net - Kulit kering adalah masalah yang terjadi ketika lapisan kulit paling atas atau epidermis tidak mendapatkan kelembapan yang cukup. Akibatnya, kulit terlihat seperti bersisik, mengelupas, hingga pecah-pecah.

Penyebab kulit kering bisa karena berbagai hal, sehingga cara mengatasinya harus disesuaikan dengan penyebabnya. Cuaca kering, sering mandi menggunakan air panas, serta paparan bahan kimia tertentu dapat menjadi penyebab kulit kering.

Siapapun bisa terkena kondisi kulit ini, tapi orang lanjut usia biasanya lebih rentan. Hal ini disebabkan karena lansia mengalami penurunan produksi sebum, yakni minyak alami yang berfungsi sebagai pelumas kulit.

Dilansir situs kesehatan Healthline, kulit kering atau disebut juga xerosis adalah kondisi kulit yang umum terjadi dan bisa disebabkan banyak faktor. Kulit yang mengalami xerosis cenderung lebih sensitif dan rentan terhadap kerusakan. Selain itu, kulit kering juga bisa menjadi gejala kondisi kesehatan yang lebih serius, terutama jika ekstrem dan tidak bisa diatasi dengan pelembap atau cara-cara sederhana lainnya.

Salah satu cara untuk wajah bebas kering seharian adalah dengan menambahkan produk face oil ke dalam rutinitas skincare harian. Face oil adalah produk perawatan kulit atau skincare yang tengah digemari saat ini. Tak ayal bila banyak perempuan yang melengkapi rutinitas perawatan wajahnya sehari-hari dengan memakai face oil.

Face oil atau facial oil adalah salah satu skincare bertekstur minyak kental yang dibuat dari ekstrak tumbuhan. Kandungan utama di dalam face oil merupakan lemak esensial yang baik bagi kulit. Asam lemak esensial inilah yang berfungsi menjaga sel-sel dari kerusakan dan mempertahankan elastisitas kulit. Secara garis besar, face oil bekerja sebagai emolien dengan mengunci kelembapan dan memperkuat lapisan kulit teratas.

Selain melembapkan, face oil juga bisa mengontrol minyak dan mengatasi berbagai masalah kulit. Ya, fungsi face oil tidak hanya melembapkan kulit wajah, melainkan juga mengatasi masalah kulit, seperti jerawat dan pori-pori besar. Tertarik ingin memperoleh manfaat face oil, tetapi masih bingung menentukan produk mana yang harus digunakan? Tenang saja, karena brilio.net telah merangkum 15 rekomendasi face oil, yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (9/8).

1. Natur Miracle Face Oil Serum.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Natur Miracle Face Oil Serum hadir dalam berbagai varian dan kandungan yang berbeda. Kamu bisa memilihnya sesuai dengan jenis atau masalah kulit yang ingin ditangani. Jika kamu ingin punya wajah yang tampak bercahaya dan lembap, pilihlah Natur Miracle Face Oil Serum Glowing & Moisturizing dengan kandungan minyak almond dan minyak zaitun.

Punya masalah penuaan? Kamu bisa pilih varian Natur Miracle Revive Skin Face Oil Serum yang mengandung rosehip oil dan sesame oil. Sedangkan, buat kamu yang punya masalah jerawat, coba pilih Natur Miracle Anti Acne Face Oil Serum dengan kandungan tea tree oil dan jojoba oil. Kamu bisa menggunakannya pada permukaan wajah dan leher sesaat setelah mencuci muka setiap pagi dan malam hari. Produk ini dibanderol dengan kisaran harga Rp 140.000.

2. Bio Beauty Lab Face Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: Instagram/@biobeautylab

Bio Beauty Lab Face Oil merupakan produk face oil lokal yang memiliki dua varian produk yang berbeda, yakni Bio Beauty Lab Acne Treatment dan Bio Beauty Lab Luxurious Facial Oil Serum. Sesuai namanya, Bio Beauty Lab Acne Treatment cocok digunakan buat kamu yang punya masalah jerawat. Kandungan squalane dan tea tree oil dipercaya ampuh membunuh bakteri penyebab jerawat.

Selain itu, Bio Beauty Lab Acne Treatment mampu meratakan tekstur kulit dan mengecilkan pori-pori. Sedangkan, Bio Beauty Lab Luxurious Facial Oil Serum cocok digunakan oleh pemilik kulit kering karena efeknya yang melembapkan kulit. Kamu bisa mendapatkan produk face oil dari Bio Beauty Lab dengan harga mulai dari Rp 115.000.

3. Wardah Pure Olive Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: wardahbeauty.com

Wardah Pure Olive Oil memiliki kandungan utama minyak zaitun yang dipercaya dapat menjaga kelembapan kulit sehingga kulit terasa lebih halus dan kenyal. Wardah Pure Olive Oil ini cocok digunakan oleh pemilik kulit kering untuk membuat kulitmu selalu lembap. Selain di wajah, produk perawatan kulit ini bisa kamu gunakan di area kulit tubuh mana pun. Jika tertarik mencobanya, kamu bisa membeli dengan harga Rp 33.000.

4. The Bath Box Bloomka Bakuchiol + Tamanu Spot Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: thebathbox.co.id

The Bath Box Bloomka Bakuchiol + Tamanu Spot Oil diformulasikan khusus untuk mengatasi jerawat di kulit wajahmu dengan cara menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat Propionibacterium acnes. Tak hanya itu, produk face oil lokal ini juga meredakan jerawat meradang sekaligus mengurangi noda bekas jerawat yang timbul. Selain mampu mengatasi jerawat, produk ini juga dapat membuat kulitmu terasa lembap dan kenyal sepanjang hari. Harga face oil dari The Bath Box ini dibanderol mulai dari Rp 106.000.

5. Klei and Clay Soothe Face Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: kleiandclay.com

Klei and Clay Soothe Face Oil merupakan face oil yang bisa kamu pilih untuk pemilik kulit kering. Berbagai kandungan minyak alami, seperti rosehip seed oil, sweet almond oil, dan geranium oil di dalamnya dipercaya baik untuk kulitmu. Rosehip seed oil kaya akan antioksidan, linoleic acid, vitamin, C, dan vitamin A yang bisa membantu meregenerasikan kulit serta mengurangi bekas jerawat dan Post Inflammatory Hyperpigmentation.

Sedangkan, sweet almond oil dapat menangkal radikal bebas sehingga tanda-tanda penuaan bisa diperlambat kemunculannya. Geranium oil merupakan minyak esensial yang dapat membantu mencerahkan wajah. Kamu bisa memperoleh Klei and Clay Soothe Face Oil dengan harga mulai dari Rp 104.000.

6. Haple Face Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Haple Face Oil merupakan skincare lokal yang memiliki empat varian face oil yang ditawarkan, yaitu almond, avocado, grapeseed, dan rice bran. Kamu bisa memilih mana yang sesuai dengan jenis atau masalah kulit yang ingin ditangani. Haple Rice Bran Oil, misalnya, dapat membantu menangkal radikal bebas. Kandungan asam lemak di dalamnya dapat melembapkan dan memperlambat tanda-tanda penuaan sekaligus mengendalikan produksi sebum.

Sedangkan, Haple Grapeseed Oil efektif untuk membersihkan komedo dan mengecilkan pori-pori pada wajah. Produk dari Haple diklaim animal cruelty free dan hanya menggunakan bahan alami yang aman digunakan untuk semua jenis kulit.Kisaran harga face oil dari Haple mulai dari Rp 49.000 hingga Rp 59.000 untuk ukuran 30 ml.

7. Face It! Wangsa Jelita.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Face It! Wangsa Jelita menghadirkan varian produk face oil yang bisa kamu sesuaikan dengan masalah kulit yang ingin ditangani. Mulai dari face oil untuk kulit kering, kulit berminyak, kulit berjerawat, hingga kulit menua. Setiap produk face oil dilengkapi dengan kandungan minyak esensial yang berbeda-beda. Menariknya, face oil dari Wangsa Jelita hadir dalam bentuk ukuran 10 ml dan 20 ml. Harga face oil pun cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp 79.000 hingga Rp 129.000.

8. Sensatia Botanicals Calming Chamomile Facial Hydrate.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: sensatia.com

Sensatia Botanicals Calming Chamomile Facial Hydrate diformulasikan khusus untuk kulit sensitif dan dermatitis. Formula chamomile, minyak argan, dan biji borage di dalamnya bekerja menenangkan kulit sensitif serta iritasi. Kelembapan dalam kulit kamu akan senantiasa terjaga dan masalah kulit dengan tanda penuaan juga akan teratasi. Selain varian ini, Sensatia Botanicals juga menyediakan face oil untuk jenis kulit lain, lho. Jika tertarik mencobanya, kamu bisa membeli dengan harga Rp 165.000.

9. True to Skin Broccoli Seed Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: truetoskin.com

Brokoli dikenal kaya akan antioksidan dan vitamin A, K, E dan B. Nutrisi dalam brokoli tak hanya baik bagi tubuh, tetapi juga bagi kulit. Pertama di Indonesia, True to Skin menggabungkan manfaat brocolli seed oil, jojoba oil, dan vitamin E. Manfaat ketiga kandungan tersebut dapat mencegah kerusakan kulit akibat sinar UV, menghambat proses penuaan, serta meningkatkan perlindungan kulit.

Face oil ini juga dapat mengobati dan menenangkan jerawat yang meradang. Teksturnya pun ringan dan bisa kamu aplikasikan pada wajah maupun rambut. Selain itu, face oil lokal ini aman untuk kulit sensitif, bumil, dan busui. Untuk mendapatkannya kamu bisa membeli dengan harga Rp 120.000.

10. Purivera Botanicals Everlasting Tamanu Serum Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: Instagram/@puriverabotanicals

Bekas jerawat bopeng butuh waktu lama untuk pulih. Belum lagi, pemulihannya membutuhkan kombinasi skincare dan treatment dari dokter. Untuk membantu menghilangkan bekas jerawat bopeng, kamu bisa menggunakan face oil yang satu ini. Face oil Purivera teruji klinis membantu mempercepat proses perbaikan sel kulit dan meningkatkan produksi kolagen. Oil skincare ini dapat digunakan dipakai siang maupun malam, aman untuk ibu hamil dan menyusui. Face oil ini juga tersedia dalam tiga varian lain untuk masalah kulit intensif lainnya. Face oil ini dibanderol dengan harga Rp 110.000.

11. Aubree Skin Almond & Rosehip Oil Blend.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: Instagram/@aubree.skin

Kelembapan adalah kunci kulit sehat. Untuk itu, menjaga kelembapan kulit penting untuk semua jenis kulit. Agar terhindar dari risiko kulit kering, face oil dengan kandungan almond dan roship oil ini cocok untuk kamu pilih. Kombinasi dua bahan tersebut, membantu menghidrasi dan meredakan eczema dan rosacea. Kandungan vitamin C pada roship oil juga membantu menstimulasi kolagen kulitmu. Selain itu, kulit wajahmu akan tampak lebih merata sekaligus glowing. Kamu bisa membelinya dengan harga Rp 90.000.

12. Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: somethinc.com

Retinol dikenal sebagai salah satu bahan aktif antiaging yang sangat efektif. Sayangnya, retinol cukup sensitif untuk beberapa orang serta tidak dianjurkan dipakai oleh bumil dan busui. Namun, kini ada retinol alternatif berbahan vegan yang bisa digunakan siapapun, yaitu bakuchiol. Meski natural, bakuchiol punya manfaat yang sama seperti retinol. Bakuchiol aman untuk semua jenis kulit dan bahkan bisa digunakan sejak usia 12 tahun. Jika retinol tidak dianjurkan pada siang hari, bakuchiol bisa kamu pakai kapan saja. Bakuchiol bekerja sebagai antioksidan, antiinflammatory, menstimulasi collagen, serta memperbaiki tekstur kulit. Jika tertarik mencobanya, kamu bisa mendapatkan face oil ini dengan harga Rp 90.000.

13. Kleveru Ricebran Face Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: Instagram/@kleveruofficial

Mengandung squalane alami, face oil dari Kleveru ini bisa mencerahkan, melembapkan, memudarkan bekas jerawat atau luka, meratakan warna kulit, hingga memperbaiki tekstur kulit. Kandungan ricebran oil dalam face oil ini dikenal sebagai kandungan yang sangat baik untuk kulit sensitif sekali pun, bahkan bisa menenangkan eksim serta rasa gatal di kulit.Face oil bersertifikat organik ini juga bebas dari kandungan SLS/SLES, alkohol, paraben, parfum, silikon, mineral oil, dan pewarna sintetis. Kamu bisa membelinya dengan harga Rp 70.000.

14. Indoganic Beauty Bakuchiol Intensive Face Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: indoganic.com

Apabila kamu memiliki kulit yang sensitif, tetapi ingin mendapatkan manfaat antiaging dan antiacne dari face oil, kamu bisa mencoba Indoganic Beauty Bakuchiol Intensive Face Oil. Face oil ini juga mengklaim bahwa produknya bisa dipakai untuk kulit sensitif dan berjerawat. Kandungan aktifnya, bakuchiol, bisa membantu penyembuhan jerawat, mengurangi kemerahan, hingga menyamarkan garis halus serta kerutan. Selain itu, kandungan squalane di dalamnya membuat face oil ini mudah diserap dan mengunci kelembapan. Face oil ini dibanderol dengan harga Rp 129.000.

15. Everpure Sweet Almond Oil.

Rekomendasi face oil Berbagai sumber

foto: everpure.co.id

Terbuat dari 100 persen bahan alami dan dibuat dengan metode cold pressed, face oil dari Everpure ini cocok untuk kulit normal, berminyak, dan sensitif. Sweet Almond Oil dari Everpure ini menawarkan berbagai manfaat, seperti melembapkan, mencerahkan, melindungi kulit dari sinar UV, menyamarkan bekas jerawat, dan mencegah tanda penuaan. Tak hanya bisa dipakai sebagai face oil, Everpure Sweet Almond Oil juga bisa kamu pakai sebagai perawatan rambut dan makeup remover. Kamu bisa membelinya dengan harga Rp 57.000.

(brl/pep)

tags

STORIES