11 Skincare untuk kulit kusam dan gelap merek lokal harga di bawah Rp 100 ribu, wajah cerah merata

11 Skincare untuk kulit kusam dan gelap merek lokal harga di bawah Rp 100 ribu, wajah cerah merata

6. Wardah C-Defense Waterclay Mask.

Skincare untuk kulit kusam dan gelap merek lokal Berbagai sumber

foto: wardahbeauty.com

Masker wajah yang diklaim mampu mencerahkan wajah kusam merek lokal selanjutnya adalah Wardah C-Defense Waterclay Mask. Masker wajah ini memiliki kandungan utama hi-grade vitamin C dengan MicroClay Particles. Berkat kandungan itu, produk ini mampu mencerahkan lapisan kulit secara menyeluruh, membersihkan semua kotoran dan debu, serta menghilangkan minyak berlebih pada pori-pori penyebab kulit wajah kusam. Jika ingin mencobanya, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp 33 ribu.

7. Azarine C-White Lightening Serum.

Skincare untuk kulit kusam dan gelap merek lokal Berbagai sumber

foto: azarinecosmetic.com

Azarine C-White Lightening Serum juga bisa kamu jadikan serum favorit untuk mengatasi wajah kusam dan gelap. Pasalnya, serum wajah ini diformulasikan dengan kandungan vitamin C yang berasal dari buah Kakadu plum.

Kakadu plum merupakan buah yang kaya akan antioksidan, dengan manfaat untuk mencegah penuaan dini, mencerahkan kulit kusam, flek hitam, melembapkan kulit, dan mengatasi warna kulit tidak merata. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 41 ribu.

8. Viva Queen Multiactive White Advance Night Cream.

Skincare untuk kulit kusam dan gelap merek lokal Berbagai sumber

foto: vivacosmetic.com

Skincare lokal yang dipercaya mampu mencerahkan wajah kusam adalah Viva Queen Multiactive White Advance Night Cream. Sesuai dengan namanya, krim malam dari Viva ini punya kandungan vitamin C yang cukup tinggi, sehingga efektif untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit yang kusam. Krim malam ini juga ampuh melembapkan dan membuat wajah auto glowing saat pagi harinya. Harga produk ini adalah 43 ribu.

9. Whitelab N10-Dose+ Brightening Serum.

Skincare untuk kulit kusam dan gelap merek lokal Berbagai sumber

foto: whitelab.co.id

Whitelab N10-Dose+ Brightening Serum bisa kamu jadikan andalan jika memiliki masalah kulit wajah yang kusam dan tampak gelap. Ini berkat kandungan aktifnya yang diformulasikan untuk mencerahkan kulit. Seperti niacinamide, HyaluComplex-10, dan Cybright yang diklaim mampu mengurangi proses pembentukan melanin dan meratakan warna kulit. Serum wajah ini bisa kamu beli dengan harga Rp 88 ribu.

10. Emina Bright Stuff Face Wash.

Skincare untuk kulit kusam dan gelap merek lokal Berbagai sumber

foto: eminacosmetics.com

Bagi kamu yang masih remaja bisa mengandalkan produk Emina Bright Stuff Face Wash untuk mencerahkan wajah kusam dan gelap. Pasalnya, kandungan niacinamide di dalamnya diklaim mampu membersihkan kotoran secara menyeluruh, sekaligus meratakan warna kulit agar lebih cerah dan bebas kusam.

Pembersih wajah ini juga tak akan membuat kulit kering, sehingga aman digunakan sehari-hari. Emina Bright Stuff Face Wash ini dijual dengan harga Rp 20 ribu.

11. Erha Truwhite Niacinamide & Pineapple Enzyme Brightening Facial Wash.

Skincare untuk kulit kusam dan gelap merek lokal Berbagai sumber

foto: erhastore.co.id

Erha Truwhite Niacinamide & Pineapple Enzyme Brightening Facial Wash adalah rekomendasi skincare lokal terakhir yang bisa kamu coba. Pembersih wajah ini diklaim mampu mengatasi kulit wajah kusam agar bebas gelap. Ini berkat kandungan niacinamide, pineapple enzyme, aloe vera, dan vitamin E yang juga efektif untuk mengangkat sel kulit mati, melembapkan, dan bikin kulit lebih fresh. Untuk mendapatkannya kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp 87 ribu.

(brl/jad)

tags

Advertising
Advertising
STORIES