11 Rekomendasi pewarna rambut harga di bawah Rp 100 ribu

11 Rekomendasi pewarna rambut harga di bawah Rp 100 ribu

6. NYU Hair Colour.

Rekomendasi pewarna rambut Berbagai sumber

foto: nyubeauty.com

NYU Hair Colour menjadi rekomendasi pewarna rambut berikutnya. NYU Hair Colour memiliki beberapa varian, seperti black, natural black, burgundy, dan caramel, dan natural brown. Memiliki kandungan berupa super fruits extract yang bisa melindungi rambut pada saat pewarnaan. Sementara itu, terdapat kandungan berupa avocado dan argan oil yang bisa menutrisi rambut.

Selain itu, NYU Hair Colour bisa membuat rambut kamu menjadi lebih halus, lembut, berkilau, dan tahan lama. Bahkan uban pada rambut dapat tertutupi dengan sempurna. Nah, hanya dengan harga Rp 11.000 kamu sudah bisa mendapatkan NYU Hair Colour.

7. Etude Hot Style Bubble Hair Coloring.

<img style=

foto: etude.com

Rekomendasi pewarna rambut berikutnya yaitu Etude Hot Style Bubble Hair Coloring. Pewarna rambut ini memiliki formula bebas dari bahan kandungan amonia sehingga tidak berbau dan aman saat digunakan. Memiliki bahan dasar yang berasal dari ekstrak bunga sehingga rambut tetap sehat dan bersinar. Bahkan pewarna rambut ini tidak mudah luntur setelah digunakan. Nah, harga dari Etude Hot Style Bubble Hair Coloring adalah Rp 100.000.

8. Miranda Permanent Hair Color Brown.

Rekomendasi pewarna rambut Berbagai sumber

foto: Instagram/@metoyou.cosmetic

Rekomendasi pewarna rambut berikutnya yaitu Miranda Permanent Hair Color Brown. Pewarna rambut ini memiliki kegunaan double fungsi yang bisa menjadi kondisioner sehingga dapat melindungi warna rambut. Hasil dari Miranda Permanent Hair Color Brown dapat diperoleh merata ke seluruh rambut. Bahkan, bisa menutupi uban secara sempurna. Nah, harga dari Miranda Permanent Hair Color Brown adalah Rp 11.500.

9. Implora Permanent Hair Color.

Rekomendasi pewarna rambut Berbagai sumber

foto: Shopee/imploracosmetic

Implora Permanent Hair Color merupakan pewarna rambut yang diformulasikan dengan teknologi 3D color yang memberikan warna alami. Memiliki kandungan berupa vitamin sehingga bisa melindungi dan warna rambut bertahan lebih lama. Bahkan bisa membuat rambut kamu lebih bersinar. Implora Permanent Hair Color terdapat 12 varian dan kamu bisa membelinya dengan harga Rp 13.500.

10. Mise en Scene Hello Bubble.

<img style=

foto: Instagaram/@hellonoona.co

Mise en Scene Hello Bubble merupakan rekomendasi pewarna rambut berikutnya yang bisa menjadi pilihan kamu. Pewarna rambut nyaman digunakan karena tidak berbau dan tidak memiliki kandungan ammonia. Selain itu, pewarna rambut ini aman digunakan karena tidak merusak rambut dan tahan lama. Bahkan, cara penggunaannya cenderung mudah dan kamu bisa membelinya dengan harga mulai dari Rp 125.000.

11. Feves Color Cream.

Rekomendasi pewarna rambut Berbagai sumber

foto: Instagram/@listyakosmetik

Feves Color Cream merupakan rekomendasi pewarna rambut yang terakhir. Pewarna rambut yang diformulasikan secara khusus dengan rambut orang Indonesia. feves Color Cream memiliki kandungan berupa vitamin E, protein, rumput laut, protein alami, dan kandungan mineral yang bisa menjaga rambut tetap sehat.

Terdiri dari 24 warna sehingga kamu bisa leluasa untuk memilih warna rambut yang diinginkan. Hanya dengan harga Rp 35.000 kamu sudah bisa mendapatkan feves Color Cream.

(brl/lin)

tags

Advertising
Advertising
STORIES