11 Rekomendasi masker wajah yang bagus untuk remaja, harga terjangkau

11 Rekomendasi masker wajah yang bagus untuk remaja, harga terjangkau

Brilio.net - Saat ini brand kecantikan sudah mengeluarkan skincare untuk memenuhi kebutuhan kulit remaja. Masker wajah yang bagus untuk remaja pun banyak sekali macamnya.

Beruntung, saat ini banyak remaja yang sudah mulai sadar akan pentingnya penampilan. Mereka menggunakan skincare mulai dari untuk membersihkan wajah, pelembap, sunscreen, hingga masker wajah.

Penggunaan skincare rutin tersebut diharapkandapatmenghasilkan kulit yang sehat. Sebab remaja rentan dengan masalah kulit di wajah seperti jerawat, kulit kusam, berminyak, kulit kering, iritasi, dan masih banyak lagi. Namun tenang saja, permasalahan tersebut dapat diatasidengan menggunakan skincare.

Salah satu skincare mingguan yang wajib digunakan adalah masker wajah. Masker wajah yang bagus untuk remaja bisa kamu sesuaikan dengan jenis kulit, sebab brand kecantikan banyak yang mengeluarkan varian masker.

Berikut rangkuman masker wajah yang bagus untuk remaja versi brilio.net, seperti dilansir dari berbagai sumber, Rabu (9/2).

1. Namo.id Organic Face Mask.

<img style=

foto: Shopee/namo.id

Rekomendasi skincare wajah yang bagus untuk remaja yang pertama adalah organic face mask dari Namo.id. Produk ini memiliki beberapa varian dengan manfaat yang berbeda, seperti milk face mask untuk membantu mencerahkan wajah, menghilangkan belang pada wajah, membantu menyamarkan pori-pori, dan menutrisi kulit. Green tea facemask dapat dapat membantu menghilangkan jerawat, mengontrol produksi minyak berlebih, dan membantu menghilangkan bruntusan.

Ada juga charcoal face mask untuk membersihkan pori-pori, menghilangkan komedo, melembutkan kulit, dan mampu menyerap minyak di wajah. Coffee face mask bermanfaat membantu menyamarkan bekas jerawat, mengencangkan kulit wajah, mengangkat sel-sel kulit mati, dan menutrisi kulit. Dan yang terakhir varian cocoa face mask. Produk ini bermanfaat untuk membantu melembapkan kulit, menghilangkan kulit bersisik, dan membantu mencerahkan kulit. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 35 ribu.

2. Emina Aqua Infused Sleeping Mask.

<img style=

foto: Shopee/Emina Official Shop

Produk ini mampu memberi kelembapan kulit di malam hari saat tertidur dan memperbaiki kondisi kulit di pagi hari.Sleeping mask ini mengandung vitamin E, allantoin, canadian willowherb extract dan AH, yang dapat meredakan kemerahan pada kulit, sebagai antioksidan, dan membantu mencerahkan kulit. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 46 ribu.

3. Somethinc Skin Goals Brightening Glow.

<img style=

foto: Shopee/Somethinc Official Shop

Masker jenis clay mask ini mengandung sabiwhite, alpkha arbutin, glutathione, strawberry seeds, bentonite clay, dan kaolin yang dapat membantu mencerahkan kulit, mengurangi hiperpigmentasi, menjaga kekenyalan kulit, menyerap kotoran yang terdapat di permukaan kulit, dan mencegah munculnya jerawat. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 89 ribu.

4. The Aesthetics Skin Glowing So Matcha X Dion Mulya.

<img style=

foto: Shopee/The Aesthetics Skin

Seperti namanya, produk ini mengandung bahan utama green tea yang membantu mencerahkan dan membersihkan wajah. Kandungan tersebut diformulasi dengan safflower dan ganggang hijau yang berfungsi sebagai antioksidan dan membantu memperlambat penuaan.

Polifenol dalam green Tea memiliki antioksidan kuat dan bersifat menyejukkan kulit, sekaligus membantu memperbaiki kulit yang rusak akibat paparan sinar matahari. Safflower berfungsi sebagai anti-inflamasi untuk mengurangi peradangan jerawat. Serta ganggang hijau untuk membantu mengurangi garis-garis halus dan mencerahkan kulit. Harga produk ini dibanderol Rp 87 ribu.

5. Emina Bright Stuff Essence Sheet Mask.

<img style=

foto: Shopee/Emina Official Shop

Sheet mask ini mengandung ekstrak summer plum dan vitamin B3 yang berfungsi untuk mencerahkan dan membuat wajah lebih glowing. Selain itu, kandungan tersebut juga dapat membuat wajah lebih kalus, kenyal, dan lembap. Kamu bisa mendapatkan produkini dengan harga Rp 14.500.

6. Cleora Intensive Glow Mask.

<img style=

foto: Shopee/Cleora Beauty Official Shop

Intensive glow mask ini mengandung ekstrak teh hijau dan mugwort, ekstrak centella asiatica, aloe vera, dan niacinamide. Manfaat dari maskerini mampu menghaluskan dan melembutkan kulit, membersihkan pori-pori, menenangkan kulit, mengontrol produksi sebum di wajah, dan melindungi kulit dari bakteri penyebab jerawat. Harga produk ini dibanderol Rp 85 ribu.

7. Emina Face Mask.

<img style=

foto: Shopee/Emina Official Shop

Emina Face Mask merupakan pell off masker yang membantu melembapkan dan mengurangi kulit kusam. Memiliki tekstur lembut dan aroma yang menenangkan dipadukan dengan ekstrak susu dan teh hijau dapat menyegarkan, menghaluskan, dan mengembalikan elastisitas kulit.

Produk ini terdiri dari empat varian, yakni Emina green tea latte face mask, Emina grape seed olive face mask, Emina cranberry juice face mask, dan Emina avocado honey face mask.

Produkini mengandung susu dan olive oil yang bagus untuk melembapkan kulit, kandungan allantoin sebagai antioksidan untuk menangkal radikal bebas, dan ekstrak greentea untuk mengontrol minyak di wajah. Emina face mask dijual dengan harga Rp 31 ribu.

8. Oh My Skin! Organic Face Mask.

<img style=

foto: Shopee/Oh My Skin Official Shop

Produk ini memiliki empat varian, yakni matcha, milk, choco, dan coffee. Setiap varian memiliki manfaat yang berbeda. Misalnya matcha bermanfaat untuk mencerahkan, mengencangkan, dan menutrisi kulit wajah. Masker milk bermanfaat untuk mencerahkan, mengencangkan, dan membuat wajah lebih glowing. Masker chcoco bermanfaat untuk menghidrasi kulit, melembapkan, merelaksasi kulit wajah, menghaluskan tekstur kulit, dan mampu mengangkat sel kulit mati. Dan yang terakhir masker coffee ini memiliki fungsi memudarkan flek hitam, mengangkat sel kulit mati, mengecilkan pori-pori dan sebagai antioksidan. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 34 ribu.

9. Peel Off Mask Lemon.

<img style=

foto: Shopee/Mustika Ratu Official Shop

Masker ini memiliki tekstur gel. Kandungan vitamin C dan ekstrak lemon pada buah ini dapat membuat kulit lebih kencang dan cerah. Selain itu juga dapat membantu menstimulasi pertumbuhan sel kulit mati dan mengurangi noda hitam di wajah. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 32.400.

10. Masker Beras Putih Sariayu.

<img style=

foto: Shopee/Sariayu Martha Tilaar Official Shop

Beras putih biasa digunakan sebagai bahan alami untuk membuat masker. Di dalam beras putih mengandung collagen, vitamin B kompleks, vitamin E, serta mineral yang dapat melembapkan kulit serta meningkatkan produksi collagen yang dapat membuat kulit lebih elastisitas.

Selain itu ada juga zat oryzanol dan pati bengkoang, AHA, ekstrak selasih, dan minyak lemon yang berkhasiat mengangkat sel-sel kulit mati sehingga wajah lebih cerah. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 11.900.

11. Viva White Waterdrop Sleeping Mask.

<img style=

foto: Shopee/Viva Cosmetics Official Store

Viva white waterdrop sleeping mask mengandung banyak bahan alami dan zat aktif seperti spirulina extract, collagen, licorice extract, aloe vera, dan betaine yang dapat mengenyalkan kulit, mencerahkan wajah, menghidrasi kulit, dan menjaga keseimbangan kadar air dalam kulit wajah. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 30.300.

(brl/red)

tags

Advertising
Advertising
STORIES