11 Manfaat ginseng untuk wajah, jaga elastisitas kulit

11 Manfaat ginseng untuk wajah, jaga elastisitas kulit

7. Menutrisi kulit.

Manfaat ginseng untuk wajah

foto: Freepik/jcomp

Setiap orang pasti ingin memiliki kulit yang sehat. Kondisi kulit yang prima biasanya akan terhindar dari masalah seperti kusam, kering, dan jerawat. Ginseng adalah salah satu tanaman herbal yang dapat memberi nutrisi pada kulit. Sebab, di dalam ginseng terdapat kandungan antioksidan, vitamin, dan mineral yang baik dalam menjaga kesehatan kulit.

8. Mencegah timbulnya jerawat.

Manfaat ginseng untuk wajah

foto: Freepik/wayhomestudio

Manfaat ginseng untuk wajah berikutnya adalah dapat mencegah timbulnya jerawat. Kamu bisa mendapatkan manfaatnya dengan mengonsumsi ginseng melalui olahan makanan. Dengan begitu. ginseng dapat menjaga keseimbangan hormon dalam tubuh sehingga produksi minyak pun akan terkontrol. Tak hanya itu, ginseng juga dapat bekerja meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membantu mencegah perkembangan bakteri penyebab jerawat.

9. Bekerja sebagai antiaging.

Manfaat ginseng untuk wajah

foto: Freepik/cookie_studio

Di dalam ginseng terdapat kandungan phytonutrient yang cukup banyak untuk membantu merangsang metabolisme kulit bekerja lebih baik. Selain itu, ada juga kandungan saponin dan antioksidan yang bertugas membantu melindungi kulit dari radikal bebas dan paparan sinar matahari. Kedua kandungan tersebut jadi faktor yang mencegah penyebab muncul kerutan dan garis halus di wajah. Ginseng juga bekerja dengan membantu memproduksi kolagen sehingga kulit lebih kenyal dan kencang.

10. Membuat kulit lebih glowing.

Manfaat ginseng untuk wajah

foto: Freepik/benzoix

Semakin berkembangnya teknologi, tren kecantikan terus berkembang. Salah satu tren kecantikan yang jadi favorit adalah memiliki wajah glowing. Tren ini banyak diminati karena membuat tampilan wajah cerah dan memberi efek bercahaya pada kulit.

Manfaat ginseng bisa membuat kulit kamu lebih glowing. Hal ini karena di dalam ginseng terdapat kandungan mineral, vitamin, dan antioksidan yang bagus untuk mengangkat sel kulit mati dan kotoran di wajah sehingga kulit lebih bersih.

11. Meredakan mata panda.

Manfaat ginseng untuk wajah

foto: Freepik/kamranaydinov

Manfaat ginseng untuk wajah yang terakhir adalah dapat meredakan mata panda. Kondisi ini sering dialami orang-orang yang sering begadang. Biasanya kantung mata membengkak, muncul lingkar hitam, dan mata menjadi tidak segar.

Kamu bisa memanfaatkan ginseng untuk mengatasi masalah tersebut. Caranya dengan mengoleskan akar atau daun ginseng yang sudah dihaluskan. Aplikasikan ke area bawah mata. Cara ini bisa dilakukan secara rutin tiga kali dalam seminggu.

(brl/jad)

tags

Advertising
Advertising
STORIES