11 Cara meniruskan pipi, ada yang pakai teknologi canggih

11 Cara meniruskan pipi, ada yang pakai teknologi canggih

Cara meniruskan pipi

foto: Freepik/diana.grytsku

Cara meniruskan pipi yang pertama adalah dengan olahraga kardio. Olahraga ini bisa kamu lakukan di rumah. Cara ini bisa membantu menghilangkan lemak berlebih di area wajah termasuk di pipi. Kamu bisa melakukan olahraga ini satu jam dalam sehari dan wajib dilakukan secara rutin setiap hari.

Banyak manfaat yang didapatkan dari olahraga ini, tak hanya meniruskan pipi tapi juga dapat membuat tubuh lebih sehat, bugar, dan terhindar dari masalah penyakit. Olahraga kardio sendiri beragam, mulai dari jalan santai, lari, bersepeda hingga berenang. Kamu juga bisa melakukan workout di rumah.

2. Lakukan senam wajah

Cara meniruskan pipi

foto: Freepik/wayhomestudio

Cara meniruskan pipi yang kedua adalah dengan senam wajah. Senam wajah ini berfungsi untuk meningkatkan kekuatan otot sekaligus mengencangkan wajah dan mengatasi masalah kerutan. Dilansir dari Healthline, senam wajah yang dilakukan secara rutin selama delapan minggu dapat melunturkan lemak di wajah dan membantu meremajakan kulit.

Cara senam wajah ini dengan menggembungkan pipi lalu mendorong udara ke luar. Tekan udara ke pipi kanan, pipi kiri, bibir atas, dan dagu dengan jari kamu. Jika dilakukan terus menerus, bisa membuat pipi lebih tirus. Senam wajah selanjutnya dengan latihan senyum. Kamu cukup senyum selebar mungkin dengan bibir terkatup selama beberapa detik sebagai cara meniruskan pipi secara alami.

3. Konsumsi air putih

Cara meniruskan pipi

foto: Freepik.com

Menurut ahli kesehatan, mengonsumsi air putih wajib minimal delapan gelas sehari. Banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan saat mengonsumsi air putih, mulai dari menghidrasi tubuh, mengencangkan kulit, hingga sebagai cara meniruskan pipi.

Minum air putih bisa membuat kamu merasa lebih kenyang dan mengurangi asupan makanan. Bahkan, sebuah penelitian mengungkapkan mengonsumsi air putih dapat membantu memecah lemak menjadi energi.

4. Pijat wajah

Cara meniruskan pipi

foto: Freepik/kroshka_nastya

Selain senam, pijat wajah juga bisa membantu kamu untuk meniruskan pipi. Kamu bisa menggunakan minyak esensial untuk memijat wajah setiap malam. Selain meniruskan pipi, manfaat pijat wajah juga dapat membantu mengencangkan, membuat rileks, dan meningkatkan sirkulasi darah pada wajah.

Kamu bisa menggunakan teknik memutar saat memijat wajah. Lakukan cara ini sebanyak 20 kali untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5. Mengunyah permen karet

Cara meniruskan pipi

foto: Freepik/halayalex

Cara meniruskan pipi selanjutnya adalah dengan mengunyah permen karet. Cara ini dapat membantu mengurangi lemak di pipi. Meskipun belum ada penelitian yang jelas, namun saat kamu mengunyah otomatis dagu dan rahang terus bergerak sehingga membantu mengurangi lemak di area pipi.

Kamu bisa mengunyah permen karet minimal 20 menit sebanyak tiga kali sehari. Untuk menghindari lemak gula, kamu bisa memakan permen karet bebas gula.

6. Tidur cukup

Cara meniruskan pipi

foto: Freepik/drobotdean

Cara berikutnya adalah dengan tidur yang cukup. Bagi kamu yang sering begadang dan sulit tidur, membuat kamu mengalami kenaikan berat badan. Sebab, ketika malam tubuh kamu akan terasa lapar dan tanpa sengaja kamu makan tanpa ada energi yang terbakar. Selain itu, metabolisme tubuh juga tidak bekerja dengan baik sehingga tidak terjadi penurunan berat badan.

Untuk itu, kamu harus tidur cukup minimal 7-8 jam sehari, cara ini dapat membantu menghilangkan lemak di wajah dan mencegah penambahan berat badan.

(brl/pep)

tags

Advertising
Advertising
STORIES