10 Rekomendasi henna alis mulai Rp 7 ribu, pigmented dan tahan lama

10 Rekomendasi henna alis mulai Rp 7 ribu, pigmented dan tahan lama

6. Alishy Henna Alis.

Rekomendasi henna alis Berbagai sumber

foto: alishy.id

Banyak orang memutuskan menggunakan henna alis agar bentuk alis tampak rapi dan presisi. Akan tetapi, bentuk yang presisi tidak akan didapatkan bila kamu tidak bisa menggambarnya dengan tepat.

Jika kamu termasuk yang kesulitan menggambar alis secara rapi, Henna Alis dari Alishy ini patut menjadi pertimbangan. Pasalnya, produk ini tidak hanya dilengkapi dengan brush dan spoolie, tetapi juga cetakan alis. Dengan demikian, kamu lebih mudah menggambar alis yang diinginkan. Produk ini dijual dengan harga Rp 55.000.

7. VJS Pharmaceuticals Al Latif Eyebrow Henna Brown.

Rekomendasi henna alis Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

VJS Pharmaceuticals Al Latif Eyebrow Henna Brown bisa menjadi pilihan bagi kamu yang memiliki kulit sensitif. Pewarna alis atau rambut sintetis pada umumnya mengandung amonia sebagai bahan yang membantu memunculkan warnanya.

Namun, tampilan warna optimal tersebut hadir satu paket dengan risiko alergi akibat amonia. Kabar baiknya, produk ini bebas dari kandungan amonia sehingga aman untuk kulit kamu. Warna yang dihasilkan produk ini adalah coklat tua yang akan membuat tampilan alismu tampak natural. Henna alis ini dibanderol dengan harga Rp 7.000.

8. Kesho Brow Henna Brow.

Rekomendasi henna alis Berbagai sumber

foto: Instagram/@keshobrow

Para wanita yang sedang mengandung atau menyusui tentu menjadi lebih perhatian dengan keamanan produk yang digunakan. Dalam penggunaan kosmetik pun pasti para ibu hamil ingin memakai opsi yang aman. Nah, untuk ibu hamil atau menyusui yang ingin tampil menawan dengan alis on point, gunakanlah produk ini.

Henna Brow ini diklaim aman bagi ibu menyusui ataupun wanita hamil sebab murni berasal dari bahan alami. Produk ini memiliki warna coklat yang cocok dengan warna alis wanita Indonesia. Sehingga setelah diaplikasikan, alismu akan tampak natural. Kesho Brow Henna Brow dijual dengan harga Rp 75.000.

9. Hello Brow Set A.

Rekomendasi henna alis Berbagai sumber

foto: Instagram/@hellowbrow.id

Untuk kegiatan sehari-hari, kamu mungkin membutuhkan alis yang terlihat natural. Namun, saat akan menghadiri acara khusus seperti resepsi, beberapa dari kamu tentu ingin tampil beda. Tidak perlu khawatir karena produk ini dapat menjadi solusi bagimu yang ingin mengatur ketebalan warna alis.

Kamu pun tak perlu mempertanyakan seberapa tebal hasil produk ini karena kamu dapat menentukannya sendiri. Makin tebal serta makin lama henna didiamkan pada alis, warna yang dihasilkan pun akan makin tegas. Produk ini hadir dengan dua warna pilihan yaitu hitam dan coklat. Jika ingin mencobanya, kamu bisa membeli dengan harga Rp 72.000.

10. Hey Gorgeous Set Brow Henna.

Rekomendasi henna alis Berbagai sumber

foto: Instagram/@heygorgeous_byvosulamalis

Apakah kamu termasuk yang kesulitan membuat bingkai alis langsung menggunakan hena? Jika jawabannya adalah iya, produk ini merupakan solusi yang tepat. Di samping mendapatkan hena, kamu juga akan memperoleh pensil alis waterproof saat membeli produk ini.

Tentunya, pensil alis tersebut bisa kamu gunakan untuk membingkai alis sebelum mengisinya dengan hena. Produk ini hadir dengan dua pilihan warna yaitu hitam dan coklat. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 50.000.

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES