Hanya pakai teknik jari, ini cara mengaplikasikan blush on cream agar tidak terlihat menor

Hanya pakai teknik jari, ini cara mengaplikasikan blush on cream agar tidak terlihat menor

Brilio.net - Salah satu produk makeup yang mampu membuat riasan tampak merona dan terlihat fresh adalah blush on. Blush on atau perona pipi merupakan produk kosmetik yang memiliki fungsi untuk mencerahkan wajah dan mempertajam warna merah pada pipi. Tentunya, blush on punya peran penting lho untuk membuat riasan kamu terlihat natural nan memesona.

Blush on hadir dalam berbagai tekstur, mulai dari powder, tinted, hingga cream. Nah, untuk kamu yang suka dengan tampilan natural, cream blush bisa menjadi pilihan. Jenis blush satu ini bisa memberikan rona wajah pipi dengan sempurna tanpa terlihat berlebihan.

Berbeda dengan powder blush yang berbentuk bubuk, cream blush memiliki tekstur creamy, sehingga bisa diaplikasikan menggunakan jari. Kebanyakan cream blush bersifat buildable yang intensitas warnanya bisa diatur sesuai keinginan. Namun cream blush bisa membuat riasan berantakan jika tidak diaplikasikan dengan cara yang tepat. Bahkan bisa membuat riasan tampak menor sehingga tidak natural.

Cara mengaplikasikan blush on cream agar tidak menor pakai jari Berbagai sumber

Cara mengaplikasikan blush on cream agar tidak menor pakai jari
Instagram/@jessicajehaa

Jika kamu sebagai seorang pemula yang ingin menggunakan blush on cream atau kerap kali memiliki masalah dengan pengaplikasian blush on cream yang ngeblok dan terlihat menor, tak perlu khawatir, karena kamu bisa mengikuti trik yang dibagikan salah seorang beauty enthusiast melalui akun Instagram pribadinya @jessicajehaa pada (16/2).

"Why I love liquid blush? Its more natural and suitable for my dry skin kalau kalian tim liquid, cream, atau powder nih?," tulisnya sebagai keterangan video unggahan, yang telah briliobeauty.net lansir dari akun Instagram @jessicajehaa, Minggu (5/3).

(brl/ola)

tags

Advertising
Advertising
STORIES