11 Rekomendasi lipstik nude di bawah Rp 150 ribu, makeup jadi natural

11 Rekomendasi lipstik nude di bawah Rp 150 ribu, makeup jadi natural

6. Mizzu Lipstick Inspired Wanderlust.

<img style=

foto: mizzucosmetics.com

Mizzu Lipstick Inspired Wanderlust memiliki tampilan yang elegan dengan warna hitamnya. Untuk hasil akhirnya, lipstik ini memberikan tampilan warna nude dengan perpaduan coral yang membuat bibir terlihat lebih cerah. Warna bibir pun terlihat segar dan tidak berlebihan. Hasil akhirnya yang matte membuat lipstik ini tahan lama di bibir. Warna dari Mizzu Inspired Lipstick ini juga cukup intens dan pigmented meski hanya dengan sekali ulas. Produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 59.000.

7. Wet n Wild MegaLast Lip Color - Bare It All.

<img style=

foto: wetnwildbeauty.com

Wet n Wild MegaLast Lip Color - Bare It All memiliki formula yang nyaman di bibir, warnanya yang intens hanya dengan sekali ulas, ketahanannya yang cukup baik, dan hasil akhirnya yang creamy matte dan membuat bibir tetap lembap. Warna dari lipstik ini seperti warna bibir alami, sentuhan nude dengan warna peach-nya terlihat lembut di bibir. Jika tertarik mencobanya, kamu cukup merogoh kocek sebesar Rp 48.000.

8. PAC Glossy Lipstick - Rosy Brown.

<img style=

foto: paccosmetics.com

PAC Glossy Lipstick - Rosy Brown merupakan lipstik berwarna nude dengan hasil akhir yang glossy dan memberikan tampilan bibir yang lembap. Lipstik ini akan cocok untuk kamu yang menyukai tampilan bibir yang berkilau tanpa terlihat berminyak. Warna lipstik ini nude kecokelatan dengan nuansa pink yang lembut saat diaplikasikan ke bibir.

Namun, lipstik ini memiliki satu kekurangan yaitu soal ketahanannya. Jika kalian makan dan minum, warna lipstik ini lebih cepat memudar dan tidak bertahan lama. Akan tetapi, hal ini tidak menjadi masalah karena kamu bisa mengaplikasikannya kembali di bibir. Lipstik ini tidak membuat bibir kering ataupun pecah-pecah. Lipstik nude ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 137.000.

9. Cathy Doll Nude Me Liquid Lip Matte - Brown.

<img style=

foto: cathydoll.co.id

Cathy Doll Nude Me Liquid Lip Matte - Brown diklaim mampu memberikan efek matte yang menawan pada bibir. Walaupun hasil akhirnya kering, lipstik ini dapat melembapkan bibir dengan baik. Formula tahan lamanya membuat lipstik dari Cathy Doll ini transferproof, waterproof, dan kissproof. Untuk lipstik nude, kamu bisa memilih yang shade Nude Brown. Warna ini cocok kamu gunakan sehari-hari karena natural dan tidak terlalu mencolok. Jika tertarik mencobanya, kamu bisa membeli dengan harga Rp 120.000.

10. Make Over Frappz Nude.

<img style=

foto: makeoverforall.com

Make Over Frappz Nude mengandung vitamin E sebagai antioksidan serta jojoba oil yang akan sangat membantu kamu yang memiliki bibir kering agar tetap lembap dan tidak pecah-pecah. Tak hanya itu, lipstik yang cukup tahan lama sangat digunakan ini akan memberikan warna yang pekat dan hasil yang lebih matte. Warna nude-nya juga akan membuat tampilan bibirmu berwarna dengan sentuhan soft dan tidak pucat, sehingga akan membuat riasanmu tampak lebih fresh. Lipstik ini dibanderol dengan harga Rp 100.000.

11. Rollover Reaction Prudence.

<img style=

foto: rollover-reaction.com

Rollover Reaction tak hanya memiliki kemasan yang cantik dan menarik tetapi juga pilihan warna yang beragam. Untuk kategori nude kecokelatan, warna yang direkomendasikan adalah Prudence. Selain aman karena tak mengandung paraben, lipstik yang memiliki tekstur sangat lembut ini juga ternyata bisa digunakan sebagai blush, lho. Shade Prudence ini akan membuat tampilan bibirmu lebih cerah alami dengan kelembapan yang maksimal. Dengan begitu, bibirmu tak akan mengalami pecah-pecah meski seharian beraktivitas. Produk ini dijual dengan harga Rp 129.000.

(brl/lin)

tags

Advertising
Advertising
STORIES