Tanpa serum penumbuh, dokter ini tunjukkan cara menumbuhkan rambut rontok dan botak pakai 1 jenis buah

Tanpa serum penumbuh, dokter ini tunjukkan cara menumbuhkan rambut rontok dan botak pakai 1 jenis buah

Seperti yang ditunjukkan oleh Dokter Ema yang aktif membagikan berbagai tips kecantikan dan kesehatan lewat kanal YouTube-nya. Melalui video yang diunggahanya, ia menumbuhkan rambut rontok dan botak dengan menggunakan susu yang terbuat dari satu jenis buah yaitu labu.

Kandungan dalam buah labu bisa atasi kerontokan.

cara menumbuhkan rambut rontok dan botak. berbagai sumber

foto: YouTube/dr.emasuperr

Selain sebagai bahan makanan, labu memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Pasalnya, buah labu ini memiliki kandungan beta karoten yang bisa memperkuat akar rambut dan memelihara folikel rambut. Tidak hanya itu, dilansir dari healthshots.com, buah labu juga mengandung vitamin C yang di dalamnya terdapat antioksidan.

Adanya kandungan ini membuat buah labu mampu melindungi sel-sel kulit kepala dari kerusakan oksidatif dan membantu meningkatkan produksi kolagen untuk rambut. Di sisi lain, adanya vitamin E dalam buah ini membantu meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala, memberikan nutrisi penting ke folikel rambut dan merangsang pertumbuhan rambut.

Kandungan tersebut mampu mengoptimalkan oksigen ke folikel rambut yang mendukung pertumbuhan rambut yang kuat dan sehat. Tidak hanya itu, adanya kombinasi vitamin dan mineral dalam buah labu, terutama vitamin A dan vitamin E, merangsang folikel rambut untuk meningkatkan pertumbuhan rambut baru. Ini dapat membantu mengatasi masalah rambut rontok dan mendorong pertumbuhan rambut yang kuat dan sehat.

Kemudian adanya kandungan antioksidan dalam buah labu membantu melindungi rambut dari kerusakan akibat radikal bebas dan faktor lingkungan lainnya. Ini dapat membantu mencegah kerapuhan dan patahnya rambut yang sering terjadi pada kondisi rambut yang rapuh dan rentan terhadap kerontokan.

Bisakah buah labu melembapkan rambut?

cara menumbuhkan rambut rontok dan botak. berbagai sumber

foto: YouTube/dr.emasuperr

Buah labu mengandung beta-karoten yang dikonversi menjadi vitamin A dalam tubuh. Vitamin A sangat penting untuk kesehatan kulit kepala, membantu menjaga kelembapan kulit dan mengurangi risiko peradangan atau iritasi yang dapat menyebabkan rambut rontok.

Itulah manfaat dari susu yang terbuat dari buah labu. Tertarik untuk membuat dan mengonsumsi susu buah labu agar menumbuhkan rambut rontok dan botak? Berikut ini langkah-langkah yang bisa kamu ikuti, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari kanal YouTube dr.emasuperr, Senin (19/2).

Bahan:

cara menumbuhkan rambut rontok dan botak. berbagai sumber

foto: YouTube/dr.emasuperr

- 1 buah labu
- Air putih

Cara membuat:

cara menumbuhkan rambut rontok dan botak. berbagai sumber

foto: YouTube/dr.emasuperr

1. Rendam biji labu kurang lebih 24 jam.
2. Tiriskan biji labu hingga kering.
3. Masukkan ke dalam blender.
4. Tuangkan setengah liter air putih ke dalam panci.
5. Tuangkan biji labu yang sudah dihaluskan.
6. Panaskan bahan tersebut dengan api kecil.
7. Tuangkan ke dalam gelas, sembari disaring.
8. Konsumsi susu ini setiap hari, selama delapan minggu. Ini memberikan hasil kurang lebih 10 hingga 40% pertumbuhan rambut.

(brl/mal)

tags

STORIES