Tanpa perlu dicat, ini trik tutupi rambut beruban di kulit kepala pakai toner dari 1 bahan minuman

Tanpa perlu dicat, ini trik tutupi rambut beruban di kulit kepala pakai toner dari 1 bahan minuman

Brilio.net - Munculnya uban biasanya berkaitan erat dengan adanya proses penuaan pada tubuh seseorang. Walaupun begitu, banyak orang yang mengalami munculnya uban ini di usia muda yaitu sekitar 20 tahunan. Ini biasanya ditandai dengan perubahan rambut hitam menjadi abu-abu atau putih, karena rambut kehilangan kehilangan pigmen warna.

Perlu kamu ketahui, warna pada rambut ini dipengaruhi oleh melanin, pigmen alami yang diproduksi oleh sel-sel di kulit kepala disebut melanosit. Ketika melanosit mengalami perubahan atau kurang aktif, produksi melanin ini bisa berkurang. Nah, seiring dengan berjalannya waktu, kondisi ini bisa menyebabkan rambut mengalami perubahan warna menjadi abu-abu. Penyebabnya berasal dari berbagai faktor, mulai dari stres, dan kekurangan nutrisi.

Tentunya, munculnya uban tersebut membuat kamu kurang percaya diri. Hal ini bisa kamu atasi dengan berbagai cara. Salah satunya dengan menerapkan gaya hidup sehat, seperti mengonsumsi makanan dengan kandungan protein dan vitamin B. Selain cara di atas, kamu juga bisa menutupi uban dengan perawatan secara rutin.

(brl/mal)

tags

Advertising
Advertising
STORIES