Tanpa campuran daun kari, ini cara mengatasi uban prematur hanya pakai hair toner dari 1 jenis tanaman

Tanpa campuran daun kari, ini cara mengatasi uban prematur hanya pakai hair toner dari 1 jenis tanaman

Brilio.net - Warna rambut yang hitam tidak selamanya bisa dimiliki. Seiring bertambahnya usia, warna rambut tersebut akan memudar menjadi putih atau abu-abu. Umumnya uban tumbuh pada seseorang yang sudah memasuki usia senja, namun perubahan warna rambut bisa terjadi di usia muda, yaitu 20 tahunan atau biasa dikenal uban prematur.

Uban prematur ini tidak terjadi begitu saja. Kondisi perubahan warna ini terjadi karena rambut yang kekurangan melanin. Warna rambut pada manusia disebabkan oleh pigmen yang disebut melanin. Ketika sel-sel yang menghasilkan melanin di folikel berhenti atau kurang aktif, rambut ini akan tumbuh menjadi tidak berwarna atau putih.

Kondisi ini tentunya terjadi karena disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya genetika. Faktor genetika ini memainkan peran penting dalam pembentukan uban prematur. Faktor lainnya yaitu kondisi tubuh yang mengalami stres. Stres berkepanjangan bisa memengaruhi produksi melanin pada folikel rambut, sehingga memicu munculnya uban prematur.

(brl/mal)

tags

Advertising
Advertising
STORIES