Tak cuma daun kari, ini cara mencegah uban agar tak semakin banyak dengan tambahan 1 jenis biji-bijian

Tak cuma daun kari, ini cara mencegah uban agar tak semakin banyak dengan tambahan 1 jenis biji-bijian

Tak cuma daun kari, karena pemilik akun TikTok @keys2yourcrown juga menambahkan bahan lain yaitu 1 jenis biji-bijian untuk atasi uban. Biji-bijian yang dimaksud adalah biji fenugreek. Ia juga menggunakan bahan lain yaitu minyak kelapa dan minyak almond.

"DIY hair oil to prevent grey hair and strengthen your hair. Curry leaves, coconut oil, almond oil, fenugreek seeds (Minyak rambut DIY untuk mencegah uban dan memperkuat rambutmu. Daun kari, minyak kelapa, minyak almond, biji fenugreek)," tulis pemilik akun sebagai keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @keys2yourcrown, Senin (15/1).

Mencegah uban agar tak semakin banyak Berbagai sumber

foto: freepik.com

Menjadi salah satu daun penyedap yang banyak digunakan untuk memasak, daun kari ternyata juga punya segudang manfaat untuk kesehatan rambut lho. Salah satunya adalah mengatasi dan mencegah uban di kepala. Mengutip dari Indian Express, daun kari dapat memberi akar rambut dorongan nutrisi yang sangat dibutuhkan, sehingga uban dapat berhenti. Ini berkat kandungan antioksidan dan vitamin B di dalam daun kari yang akan merangsang produksi melanin rambut.

Tak kalah ampuh dari daun kari, biji fenugreek juga efektif untuk memperkuat rambut dan mengatasi permasalahan uban. Ini karena kandungan zat besi dan potasium yang akan membantu meningkatkan produksi melanin dan mencegah rambut beruban.

Minyak kelapa bisa kamu tambahkan untuk memaksimalkan perawatan rambut agar terbebas dari uban lho. Pasalnya minyak kelapa mengandung antioksidan yang bisa mencegah uban muncul kembali. Tak hanya itu, asam lemak, vitamin, dan antioksidan di dalamnya bisa membantu mempertahankan kadar protein dan memberi asupan nutrisi untuk mencegah "lunturnya" melanin atau zat warna rambut.

Begitupun dengan minyak amond yang juga dipercaya bisa mencegah tumbuhnya uban agar tak semakin banyak. Kandungan protein yang cukup tinggi, vitamin E, omega-9, asam lemak, katalase, dan antioksidan di dalamnya mampu mencegah terbentuknya uban.

Mencegah uban agar tak semakin banyak Berbagai sumber

foto: TikTok/@keys2yourcrown

Cukup dengan keempat bahan yang sudah disebutkan, kamu bisa membuat minyak rambut atau hair oil yang dipercaya mampu mencegah uban agar tak semakin banyak. Bahkan kamu juga akan mendapatkan rambut yang kuat dan berkilau alami. Berikut cara membuat dan menggunakannya.

Bahan:

1. 1 cup daun kari
2. 1 cup minyak kelapa
3. 1/2 cup almond oil
4. 1 sendok makan biji fenugreek

Mencegah uban agar tak semakin banyak Berbagai sumber

foto: TikTok/@keys2yourcrown

Cara membuat dan menggunakan:

1. Tuangkan bahan-bahan pada panci.
2. Panaskan menggunakan api sedang hingga mendidih sembari terus diaduk.
3. Matikan kompor dan diamkan sampai agak dingin.
4. Saring dan ambil minyaknya saja.
5. Pindahkan ke dalam jar penyimpanan.
6. Aplikasikan hair oil pada rambut secara menyeluruh, khususnya area akar rambut.
7. Pijat-pijat dengan lembut agar lebih meresap.
8. Diamkan selama 1-2 jam.
9. Bilas menggunakan sampo dan kondisioner.
10. Lakukan cara ini secara rutin 2 kali seminggu untuk mendapatkan rambut yang sehat, kuat, dan bebas uban.

@keys2yourcrown DIY hair oil to prevent grey hair and strengthen your hair. Curry leaves, coconut oil, almond oil, fenugreek seeds. #naturalhair #greyhair #fenugreek Jazz Factor 30 2 - Auracle

(brl/jad)

tags

Advertising
Advertising
STORIES